Setelah mengumumkan kehadiran bus social distancing pertama di Indonesia beberapa waktu lalu, kini PO Sumber Alam mulai mengoperasikannya. Bus tersebut akan jadi armada antarkota.
Rute antarkota antarprovinsi yang dilayani oleh bus social distancing Sumber Alam adalah Yogyakarta-Merak via Jabodetabek. Diumumkan lewat akun Instagram resminya, bus ini baru beroperasi 1 September lalu.
Harga tiket yang ditawarkan pada bus berkonfigurasi seat 1-1-1 ini mulai dari Rp 250 ribu untuk rute Jakarta-Yogya. Serta Rp 290 ribu untuk tujuan Merak-Yogya.
Harga ini tentu lebih tinggi dari bus berkonfigurasi seat reguler 2-2. Di mana untuk tujuan Jakarta-Yogya hanya dihargai Rp 200 ribu dan Rp 240 ribu dengan rute Merak-Yogya. Pemesanan tiketnya bisa dilakukan di agen-agen bus Sumber Alam atau online via Traveloka.