Beranda Mobility Bus

PO ANS Siapkan Bus Bersuspensi Udara Untuk Rute Padang-Bandung

Bus
Penulis: Ilham Pratama
Selasa, 24 November 2020 10:00 WIB
Bus - PO ANS Siapkan Bus Bersuspensi Udara Untuk Rute Padang-Bandung
Bagikan ke:

Penumpang bus-bus dari Jakarta ke Sumatra Barat semakin dimanjakan dengan hadirnya armada baru tahun ini. Salah satunya dari PO ANS yang banyak merilis bus baru.

Seperti bus yang tengah disiapkan ini. Yup, dilansir dari akun Facebook ANS Mania, terlihat sederet bus yang tengah disiapkan oleh karoseri Morodadi Prima di Malang.

Bukan sekadar anyar, karena deretan bus berbodi New Patriot itu juga diklaim akan mendapat kelas baru untuk rute Padang-Jakarta-Bandung. Ini karena bus tersebut hanya berkapasitas 28 seat saja. Bukan 36 seat seperti yang hadir saat ini.

Foto - PO ANS Siapkan Bus Bersuspensi Udara Untuk Rute Padang-Bandung

Konfigurasinya memang masih sama dengan versi sebelumnya, yakni 2-2. Akan tetapi selain menghadirkan bangku yang tebal dan nyaman dengan leg rest dari Rimba Kencana, ruang kakinya pun dibuat lebih lega.

Selain itu, kenyamanan penumpang juga akan ditunjang dengan suspensi udara karena bus dibangun di atas sasis Mercedes-Benz OH 1626. Sebelumnya, PO ANS fanatik memakai sasis OH 1526 yang masih bersuspensi per daun.

Soal fasilitasnya, bus ANS terbaru ini juga dilengkapi dengan kabin AC, toilet dan sekat ruang supir dan penumpang. Selain itu, ada pula bagasi model space frame yang tembus di kedua sisinya sehingga ruang barang makin lega.

#bus-ans #po-ans #bus-baru-ans #kelas-baru-ans

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.