Beranda Mobility Bus

Karoseri Trijaya Union Hadirkan Bus Baru Untuk PO Makmur

Bus
Penulis: Ilham Pratama
Selasa, 20 Oktober 2020 11:00 WIB
Bus - Karoseri Trijaya Union Hadirkan Bus Baru Untuk PO Makmur
Bagikan ke:

Lama tak terdengar, pekan lalu karoseri asal Banten, Trijaya Union hadir kembali dalam produk big bus mereka. Kali ini adalah pesanan PO Makmur asal Medan.

Bus ini menggunakan karya terbaru dari Trijaya Union yang berjuluk Dehanda. Secara tampilan, bus ini memiliki garis tegas. Meski menggunakan headlamp yang identik dengan Jetbus 3+, tetapi secara desain keseluruhannya berbeda.

Apa lagi tak terlihat adanya 'selendang' yang berada melintang di sisi kaca samping seperti trend di bus-bus saat ini. Hal tersebut membuat tampilan sampingnya lebih 'clean'.

Foto - Karoseri Trijaya Union Hadirkan Bus Baru Untuk PO Makmur

Diperuntukan sebagai armada antarkota antarprovinsi lintas Sumatra, bus bersasis Mercedes-Benz OH 1526 ini juga dilengkapi tameng di kaca depannya. Hal tersebut untuk menghindari bahaya dari aksi pelemparan batu di sana.

Di dalam kabinnya, bus ini dilengkapi dengan seat berkonfigurasi 2-2. Lalu sekat di ruang supir, smooking room dan toilet.

Sebagai catatan Trijaya Union terbilang legendaris. Karena di era 90-an, Trijaya Union dikenal sebagai rekanan Mitsubishi dalam membangun bodi big bus tipe RM dan BM. Selain itu, varian L300 minibus juga mereka garap.

#po-makmur #bus-makmur #karoseri-trijaya-union #trijaya-union

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan