Beranda Mobility Bus

Transjakarta Borong 489 Unit Bus Mercedes-Benz untuk Peremajaan Armada

Bus
Penulis: ZCH1708
Minggu, 15 Januari 2017 11:05 WIB
Bus - Transjakarta Borong 489 Unit Bus Mercedes-Benz untuk Peremajaan Armada
Bagikan ke:

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui BUMD PT Transportasi Jakarta akan membeli 489 unit bus Mercedes-Benz untuk memperkuat armada Transjakarta Busway di Kota Jakarta.

Situs Busworld.org, Jumat (13/1/2017) mengabarkan, Pemprov DKI Jakarta mengundang Mercedes-Benz berpartisipasi memasok bus untuk Transjakarta setelah sebelumnya manajemen Transjakarta telah banyak menggunakan bus-bus buatan Hino, Scania dan pabrikan bus asal Cina seperti Zhong Tong.

Selain mengundang Mercedes-Benz, Pemprov DKI melalui manajemen Transjakarta juga mengundang pabrikan bus Eropa lainnya, yakni MAN, untuk juga berpartisipasi di pengadaan bus mass rapid trans (MRT) Transjakarta di 12 koridor yang ada.

Bus-bus buatan pabrikan Eropa dikenal memiliki kualitas bagus. Kepada Pemprov DKI, Mercedes-Benz telah menunjukkan contoh bus Transjakarta tipe kursi penumpang hadap depan seperti yang mereka minta. Untuk pengadaan ratusan unit bus baru ini Pemprov DKI Jakarta mengalokasikan dana Rp 3,2 triliun.

Foto - Transjakarta Borong 489 Unit Bus Mercedes-Benz untuk Peremajaan Armada

Pemprov DKI Jakarta meminta Mercedes-Benz merakit bus sebanyak mungkin untuk Jakarta karena bus-bus baru tersebut akan dialokasikan untuk menggantikan armada bus Transjakarta yang sudah tua. Bus-bus baru harus dilengkapi dengan instrumen pembayaran untuk memudahkan penumpang yang naik.

Pemprov DKI Jakarta telah mengikat kontrak dengan Mercedes-Benz, tidak hanya untuk memasok bus baru tapi juga kontrak servis berkala untuk armada yang dipasoknya.

#transjakarta #mercedes-benz #hino #scania

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan