OTODRIVER – Belum lama ini Mazda memperkenalkan warna baru yakni Navy Blue Mica. Mengacu pada informasi di Mazda Newsroom, warna ini pertama kali akan dilaburkan pada All New CX-5.
“Rencananya warna ini akan kami hadirkan di Indonesia juga,” terang Chief Operating Officer (COO) PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), distributor resmi Mazda di Indonesia, Ricky Thio.
Mengenai model apakah yang akan bakal mendapatkannya di Indonesia, Ricky belum bersedia memberikan rinciannya. Namun ia mengatakan bahwa kelir baru ini termasuk dalam golongan kelir spesial.
“Ia menjadi warna spesial seperti halnya Soul Red Crystal Metallic, Rhodium White Premium ataupun Machine Grey,” jalasnya saat dihubungi Otodriver, Kamis (15/01/2026).

Mazda cukup mempercayai bahwa warna adalah elemen penting yang membentuk sebuah kendaraan yang mampu mewakili energi yang dinamis untuk mengembangkan kegembiraan berkendara.
Seperti halnya kelir spesial lainnya, Kelir baru ini pun dirancang dengan mengedepankan resolusi tinggi sebagai targetnya. Para peracik warnanya merancang komposisi warna ini dengan kontras tinggi.
Kita memang belum melihat warna Navy Blue Mica ini secara langsung, namun Mazda memdefinisikan warna ini sebagai warna yang punya keanggunan yang kompleks. Saat di bawah sinar matahari, partikel mika akan menonjolkan nuansa biru yang kaya dan tajam (vivid). Namun saat berada di tempat teduh atau gelap, ia akan menjadi warna biru yang dalam dan anggun.
Mengenai Mazda CX-5 itu sendiri, generasi ketiga ini melakukan debut dunianya di ajang Japan Mobility Show 2025 silam. Sedangkan untuk Indonesia, PT EMI merencanakan kehadiran akan dilakukan pada tahun 2026 ini juga. (SS)








