Neta Telah Persiapkan After Sales Service-nya Di Indonesia Sebaik Mungkin

Neta Telah Persiapkan After Sales Service-nya Di Indonesia Sebaik Mungkin

OTODRIVER - Neta merupakan merek mobil yang bisa dikatakan baru seumur jagung di Indonesia.

Brand satu ini baru hadir di Indonesia pada ajang GIIAS 2023 lalu dan langsung meluncurkan produk perdananya, yakni Neta V yang menjadi mobil listrik dengan banderol harga yang cukup terjangkau sebagai mobil dengan penggerak listrik murni.

Neta V

Lantas, bagaimana dengan after sales service dari Neta sendiri?

Tentu sebagai brand global, Neta telah mempersiapkan after sales service khususnya untuk konsumen di Indonesia.

Neta mengaku bahwa pihaknya telah bekerja sama dengan dealer dan distributor yang mempunyai akreditasi terbaik di Indonesia.

"Kami percaya bahwa delaer kami di Indonesia menyediakan After Sales dengan tepat waktu, efisien, dan memuaskan untuk para konsumen di Indonesia" jelas Zhou Jiang - Vice President of Neta & President of Overseas Business Dept.

"Kami sangat memperhatikan kepuasan konsumen dari awal sampai akhir, untuk menonjolkan kinerja kami di Indonesia" tambahnya.

Ternyata bukan untuk pasar Indonesia saja, tim after sales Neta juga hadir di berbagai negara lain selain Cina.

Bentuk after sales service-nya tentu berupa road emergency services, product warranty, persiapan suku cadang, hingga kursus pelatihan teknologi. (AW).

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 

Bagikan

Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com