Beranda Berita

Inschape Mulai Rakit GWM di Indonesia Awal Tahun Depan

Berita
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Kamis, 16 November 2023 06:20 WIB
Berita - Inschape Mulai Rakit GWM di Indonesia Awal Tahun Depan
Bagikan ke:

OTODRIVER - Great Wall Motor (GWM) dijadwalkan akan mulai merakit mobilnya di Indonesia awal 2024 nanti. Brand asal Tiongkok ini masuk pasar nasional melalui PT Inchcape Automotive Indonesia yang bekerja sama dengan Indomobil.

Untuk perakitan lokalnya, GWM akan menggunakan fasilitas pabrik di Wanaherang, Jawa Barat yang menjadi rumah perakitan produk-produk Mercedes-Benz.

"Rencananya kami akan mulai perakitan pada awal tahun depan," tutur Khoo Shao Tze, Presiden Direktur PT Inchcape Automotive Indonesia. "Sedangkan untuk pemasarannya juga akan dimulai pada awal tahun depan," tutur pria yang akrab disapa ST ini saat dijumpai di bilangan SCBD, Rabu (15/11).

Menurutnya, perakitan lokal mobil-mobil GWM ini merupakan salah satu bentuk komitmen bisnis jangka panjang di Indonesia.

Sebelumnya, pada GIIAS 2023 silam, GWM telah memperkenalkan tiga brand yang akan mereka pasarkan di Indonesia, yakni Haval, Tank dan Ora.

Foto - Inschape Mulai Rakit GWM di Indonesia Awal Tahun Depan
Haval di ajang GIIAS 2023

Dari ketiga merek tersebut, Haval dan Tank kemungkinan jadi produk yang dirakit di fasilitas Wanaherang. Sementara untuk Ora akan masuk secara CBU yang dikirim dari Thailand. Sebagai informasi, Ora telah memiliki fasilitas produksi di Thailand untuk mobil listrik murni ini.

Foto - Inschape Mulai Rakit GWM di Indonesia Awal Tahun Depan
Ora dikirim CBU dari Thailand 

ST mengatakan bahwa pihaknya akan mulai masuk pasar Indonesia dengan mengoperasikan dua dealer di Jakarta sebagai langkah awal.

Uniknya mereka cukup fleksibel untuk mengatur ruang pamernya. Jika dua dealer yang berada di Jakarta akan menjual sekaligus tiga brand (Haval, Tank dan Ora), maka dealer-dealer di daerah lain kelak tidak menggunakan strategi yang sama dan menyesuaikan dengan kondisi pasar.

"Semisal untuk daerah Semarang, Jawa Tengah kami menjual Haval dan Tank. Sedangkan untuk Medan hanya Haval. Semua disesuaikan dengan kondisi lokal yang ada," sambungnya. "Untuk Ora mungkin akan lebih dikonsentrasikan pada kota atau daerah yang sudah siap dengan infrastruktur pendukung EV," tutupnya.(SS)

#inchcape #gwm #haval #ora #tank

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.