Beranda Berita

Ini Keistimewaan Dump Truck Dongfeng KC 6x4 Garapan Delima Jaya 

Berita
Penulis: Ivan Casagrande
Kamis, 15 Juni 2023 09:00 WIB
Berita - Ini Keistimewaan Dump Truck Dongfeng KC 6x4 Garapan Delima Jaya 
Bagikan ke:

Penetrasi pasar truk-truk Tiongkok perlahan tapi pasti mulai memikat hati para pengusaha tambang di Indonesia. 

Termasuk pilihan truk 6x4, kini tak lagi didominasi truk Jepang semisal Isuzu Giga FVZ, Hino FM 260 JD atau Mitsubishi Fuso Fighter FN62FR 6x4. 

Karena saat ini pengusaha tambang bisa melirik truk Korea Hyundai XCIENT 6x4 atau bahkan produk Tiongkok, Dongfeng KC 6x4. 

Nama terakhir yakni Dongfeng KC 6x4 bahkan sudah kena bedah Delima Jaya Group untuk memulai tugas sebagai dump truck.

Dump truck sendiri secara spesifik merupakan armada pengangkut yang digunakan untuk memindahkan material dari satu lokasi ke lokasi lain. 

Muatannya beragam diisi oleh alat pemuat untuk bisa mengangkut pasir, batu bara, tanah urug, batu split, nikel, biji besi atau bahkan sampai sampah. 

Namun untuk membongkar muatannya bisa bekerja sendiri. Karena umumnya dump truck dilengkapi piranti hidrolik.

Piranti hidrolik ini terpasang di bawah bak dump truck dalam posisi tidur yang siap aktif untuk dinaikkan ke atas memungkinkan isi dalam bak dump truck dengan mudah diturunkan saat tiba di lokasi pengiriman. 

"Chassis-nya Dongfeng truck (KC 6x4) yang kami buatkan Dump truck (tipper truck) dengan telescopic hydraulic system," buka Winston Wiyanta, Direktur Delima Jaya Group yang bermarkas di Bogor. 

"Yang pesan perusahaan tambang di Kalimantan," tandasnya. 

Dongfeng KC 6x4 sendiri disokong mesin Yuchai YC6MK375-33 Euro 2 berkapasitas 10.338cc 6 silinder. Tenaga maksimal mesin ini mencapai 375 dk pada 1.900 rpm dan torsi sebesar 1.650 Nm pada 1.100-1.500 rpm. 

Adapun kapasitas angkut material di bak dump truk ini diklaim mencapai volume 15-35 m3.

"Untuk tahap pertama ini kami kerjakan 5 unit, dengan proses pekerjaan sekitar 60 hari kerja," tutup Winston.

Foto - Ini Keistimewaan Dump Truck Dongfeng KC 6x4 Garapan Delima Jaya 
Dongfeng KC 6x4 besutan Delima Jaya (Momot)

#dongfeng-truck #delima-jaya #dump-truk #dongfeng-kc

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.