Great Wall Motor Hadirkan Tank 500, Intip Spesifikasinya

Great Wall Motor Hadirkan Tank 500, Intip Spesifikasinya

OTODRIVER- Great Wall Motor mengenalkan merek Tank 500 pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.

Namun demikian, mobil yang diklaim memiliki suspensi yang mampu digunakan untuk medan offroad ini belum bisa dijual saat ini, melainkan awal tahun depan.

Mengintip spesifikasinya, Tank 500 memiliki panjang 5.078 mm, lebar 1.934 mm, dan tinggi 1905 mm. Dengan tinggi yang ditawarkan dapat melewati berbagai medan jalanan.

TANK 500

Secara desain, dari bagian eksterior terdapat sober grille + LED split headlamps, Electrik side listrik. Dengan terlihat sangat gagah dengan beberapa lekukan mulai dari depan hingga belakang bodi.

Tak hanya itu saja, pada bagian interior terlihat sangat mewah ditambah dengan berbagai bahan yang sudah soft touch. Kelapangan juga bisa dirasakan penumpang.

Soal fitur, mobil satu ini dilengkapi dengan Intelligent Cruise Assistance dan Traffic Jam Assistance, Traffic Signal Recognition, dan juga Lane- Keeping Assistance Blind Spot Detection.

TANK 500

Dari keterangan yang ada, Tank 500 dilengkapi dengan mesin 2.0T, trasnsmisi 9 HAT yang berteknologi tinggi. Serta dilengkapi dengan kelir yang bervariasi, seperti Crystal Gray, Hamilton White dan Sun Black, untuk interiornya sendiri tersedia versi dark dan blue & beige. (AAR)
 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com