Beranda Berita

Meski Naik, Harga BBM di Indonesia Masih Kedua Termurah di ASEAN. Berikut Urutannya

Berita
Penulis: Ahmad Biondi
Senin, 5 September 2022 15:20 WIB
Berita - Meski Naik, Harga BBM di Indonesia Masih Kedua Termurah di ASEAN. Berikut Urutannya
Bagikan ke:

Masyarakat di Indonesia tengah gempar akibat kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang mendadak pada 3 September 2022 yang lalu.

Lewat konferensi persnya, Arifin Tasrif selaku menteri Energi dan Sumber Daya Mineral menyampaikan kenaikan harga BBM per 3 September pukul 14.30 WIB.

Dengan kenaikan tersebut, Pertalite yang tadinya Rp 7.650/liter, kini menjadi Rp 10.000/liter. Kemudian Bio Solar dari Rp 5.150/liter menjadi Rp 6.800/liter. Sementara Pertamax dari Rp 12.500/liter menjadi Rp 14.500/liter.

Kenaikannya memang terlihat cukup signifikan. Namun tahu kah Anda bahwa kenaikan tersebut masih tetap memposisikan Indonesia sebagai Negara di ASEAN dengan harga jual BBM terendah kedua setelah Malaysia.

Foto - Meski Naik, Harga BBM di Indonesia Masih Kedua Termurah di ASEAN. Berikut Urutannya

Menurut laporan Global Petrol Prices, Negara yang memiliki harga rata-rata BBM termurah di Asia Tenggara adalah Malaysia dengan Rp 6.965/liter. Sedangkan BBM termahal dijual di Singapura dengan rata-rata Rp 30.208/liter.

Berikut daftar harga rata-rata BBM di Negara Asia Tenggara menurut data Global Petrol Price per Agustus 2022:

-Singapura : Rp 30.208/liter

-Laos : Rp 24.767/liter

-Filipina : Rp 20.828/liter

-Kamboja : Rp 20.521/liter

-Thailand : Rp 19.767/liter

-Vietnam : Rp 18.647/liter

-Indonesia : Rp 16.500/liter

-Malaysia : Rp 6.965/liter

#bbm #harga-bbm

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.