Februari 2022 All New Honda BR-V Jadi Komoditas Ekspor Ke 30 Negara

Februari 2022 All New Honda BR-V Jadi Komoditas Ekspor Ke 30 Negara

All New Honda BR-V digadang-gadang menjadi tulang punggung baru bagi penjualan Honda di Indonesia. Mobil Low SUV ini sepertinya tidak hanya akan menggeliat di pasar domestik, namun juga akan menancapkan kukunya sebagai produk untuk pasar manca negara.

Dalam konferensi pers, Sabtu (8/1/22), Yusak Billy, Business Innovation Marketing and Sales Director PT Honda Prospect Motor (HPM) menyebutkan, ditargetkan jumlah produksi All New BR-V mencapai 50.000 unit per tahunnya.

“Angka tersebut terbagi 40 ribu unit untuk pasar domestik dan 10 ribu unit untuk ekspor,”ungkap Billy

“Ekspor akan dimulai Februari 2022 dan rencananya akan dikirim ke 30 negara di Asia, Amerika Utara, Meksiko, Amerika Tengah, Amerika Selatan dan pasar Afrika,” perincinya.

Billy mengatakan bahwa semua produk ekspor dalam wujud CBU (Completely Build Up).

Walau demikian, Billy tak menampik jika perjalanan All New BR-V ini akan mendapatkan riak dari paceklik semikonduktor yang masih terjadi hingga saat ini.

All New BR-V merupakan mobil asli bikinan Indonesia dan sampai saat ini hanya Indonesia yang membuatnya.

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com