Honda HR-V generasi terbaru hadir dengan desain yang bisa dikatakan cukup radikal dibandingkan versi terdahulunya. Bahkan dibandingkan generasi terdahulunya, seolah tak ada yang tersisa dari 'old HR-V' pada tampilan all-new HR-V ini.
Saking radikalnya, HR-V generasi terbaru ini juga mengusung bahasa desain yang berbeda dengan model-model Honda terkini. Tentu pihak Honda sendiri mempunyai alasan mengapa gaya desain dari SUV kompak andalannya ini tampil begitu berbeda.
“Kami memulai sejak lama untuk memikirkan desain seperti apa yang sesuai dengan konsumen saat ini. Ada banyak pilihan seperti urban dan juga rigid,” jelas Yoshitomo Ihashi, Large Project Leader of All-new Honda HR-V Honda Motor Co., Ltd., Automobile Operations, Monozukuri Center saat media test drive Honda HR-V di Sirkuit Mandalika, Senin (23/5).
Masih menurutnya, desain yang cukup radikal ini guna memenuhi kebutuhan serta keinginan dari konsumen itu sendiri.
“Karena tujuan dari HR-V sendiri adalah untuk end up your life. Sehingga kami pun ingin membawa desain tersebut sesuai dengan tujuan konsep itu sendiri. Sehingga HR-V ini bisa digunakan oleh konsumen kami dengan gaya hidup yang seperti apapun,” tambahnya.
Meski terbilang radikal, namun ada peninggalan Honda HR-V generasi terdahulu yang masih melekat pada generasi terbarunya, yakni sentuhan coupe-nya.
“Jadi dengan desain yang simple dengan styling yang ada garis yang berkelanjutan dari depan hingga ke belakang dengan sedikit sentuhan coupe. Jadi bukan membedakan dengan desain model Honda terkini tetapi desain yang paling cocok dengan kebutuhan konsumen saat ini.” tutup Yoshimito-San.