3M Luncurkan Series Kaca Film Terbaru, Memberikan Perlindungan UV hingga 99,9 Persen

3M Luncurkan Series Kaca Film Terbaru, Memberikan Perlindungan UV hingga 99,9 Persen

Kaca film sudah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari mobil saat ini. Kebutuhan akan kaca film Banyak manfaat yang akan didapatkan, salah satunya memberikan kenyamanan hingga keamanan saat berkendara. 

Kali ini 3 M yang merupakan perusahaan yang berdedikasi dalam menerapkan sains dan teknologi guna menyediakan solusi inovatif dan bermanfaat, meluncurkan varian baru Automotive Window Film 3M Ceramic IM Series di Indonesia.

Menariknya, series ini dapat memberikan perlindungan sinar ultraviolet hingga 99,9 persen serta dirancang dengan bahan bebas logam, sehingga tak memengaruhi konektivitas atau sinyal handphone saat berkendara. 

Hal tersebut diungkapkan oleh Razi Raziansyah, Country Sales Leader, Commercial Solution Divison, PT 3M Indonesia. Ia juga mengatakan produk ini dirancang dapat mengurangi pantulan sinar matahari hingga 90,2 persen. 

"Inovasi yang kita punya itu memastikan safety penggunaan mobil, jadi dari luar tidak bisa melihat ke dalam dan sebaliknya," katanya, di Jakarta Selasa (28/06). 

Di sisi lain Iwan Pratama, Sr. Application Engineer PT 3M Indonesia mengatakan series yang dikeluarkan ini menggunakan teknologi nano-keramik canggih milik 3M yang dapat menolak panas inframerah tingkat tinggi berkat teknologi absorptifnya. 

"Kalau menolak panas inframerah itu hingga 822 persen dan untuk kenyamanan termal yang optimal mampu membantu menangkal panas," paparnya.  

Razi menambahkan, produk yang baru diluncurkan ini juga didukung dengan garansi selama lima tahun, yang mencangkup pengelupasan, delaminasi atau gelembung dari kacadengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Selain itu, garansi juga melindungi warna produk, memastikan tidak akan pernah pudar menjadi keungulan. 

"Kalau produk asli kita itu logo 3 M nya berbeda dengan yang palsu. Kalau yang palsu biasanya seperti tulisan. Untuk memastikan bisa membeli ke dikit resmi 3 M untuk menerbitkan e-warranty dan memastikan pelanggan dapat menikmati garansi kaca mobil dari 3M," tutupnya.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com