Beranda Berita

Ternyata Ini Bedanya Wisata Campervan Di Indonesia Dan Luar Negeri

Berita
Penulis: Ilham Pratama
Selasa, 6 Juli 2021 10:00 WIB
Berita - Ternyata Ini Bedanya Wisata Campervan Di Indonesia Dan Luar Negeri
Bagikan ke:

Saat ini wisata campervan marak ditawarkan di Indonesia. Namun di luar negeri, wisata menggunakan mobil yang bisa dijadikan 'rumah berjalan' tersebut sudah lama marak. Sebut saja di Australia, Selandia Baru atau Eropa.

Seperti dikatakan Rifat Sungkar yang sempat berwisata menggunakan campervan di luar negeri dan memiliki kendaraan jenis tersebut juga di Indonesia.

Perbedaan utama wisata campervan di sini dan di luar negeri menurutnya ada di sisi fasilitas untuk mendukung pemberhentian campervan. Di sana sudah dilengkapi dengan perlengkapan kebutuhan menginap layaknya hotel.

"Di sana fasilitas sudah established, mereka ada campervan park. Kita tinggal bayar sudah dapat tempat parkir, ada tiang untuk suplai listrik. Sehingga tidak perlu mengandalkan aki atau peranti listrik dari mobil," urainya.

Selain itu, fasilitas lain seperti toilet dan laundry juga tersedia di campervan park. "Meski fasilitas umum, tapi jangan bayangkan toiletnya kumuh ya. Di sana bersih, mirip hotel. Kalau laundry, memakai sistem koin," katanya.

Perjalanan dengan campervan juga menurutnya bisa menambah teman. Karena salah satu fasilitas yang ada di campervan park adalah common room.

"Kalau saat santai ada common room yang biasanya dipakai untuk bercengkrama sesama pengguna campervan," ucap Rifat.

Sedangkan di Indonesia, perjalanan dengan campervan masih selayaknya road trip dan kemping. Karena belum tersedia banyak lokasi campervan park yang dilengkapi dengan fasilitas seperti itu.

#campervan #tips-campervan #mobil-campervan #rifat-sungkar

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.