Mazda CX-3 Disuntik Mati di USA? Tidak Berlaku di Indonesia

Mazda CX-3 Disuntik Mati di USA? Tidak Berlaku di Indonesia

Ada selentingan kabar bahwa Mazda CX-3 yang baru saja beredar dengan mesin baru di Indonesia, justru disuntik mati di Amerika Serikat.

Melihat kabar tersebut, kami langsung mengingat-ingat bahwa versi 1.500 cc baru saja melenggang bulan Maret lalu.

Bahkan mobil ini mendapatkan beberapa peningkatan, seperti fitur hiburan seperti Android Auto dan Wireless Apple CarPlay. Dan yang terakhir tentunya mendapatkan ubahan yang cukup signifikan dengan penggunaan mesin 1.500 cc dengan tenaga 111 hp dan torsi 145 Nm.

Dan jika melihat harga resmi yang dicantelkan pihak PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), maka masih terpapang jelas bahwa harganya Rp 339,9 juta On the Road Jakarta.

Nah, agar konsumen di Indonesia tidak khawatir. Apalagi yang baru berencana memebeli sebuah CX-3. Maka tim OtoDriver pun menanyakan kabar tersebut langsung.

Fedy Dwi Parileksono Purwanggoro. Head Of Department Public Relations and Media Communications at Mazda Indonesia - Eurokars Motor Indonesia langsung mengatakan, bahwa berita itu tidak benar.

“Kami masih akan tetap menjual CX-3 tahun depan, dan perlu diingat bahwa pemberhentian penjualan tersebut hanya terjadi di Amerika Serikat saja,” tambahnya.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 

Bagikan

Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com