Beranda Berita

Ferrari 458 Dan 488 Dapatkan Recall Lantaran Minyak Rem Bocor

Berita
Penulis: Aditya Widiutomo
Senin, 8 November 2021 11:00 WIB
Berita - Ferrari 458 Dan 488 Dapatkan Recall Lantaran Minyak Rem Bocor
Bagikan ke:

Ferrari 458 dan 488 bakal mendapatkan recall di Amerika Serikat. Seperti dikutip dari autoblog.com (7/11), hal ini dilakukan lantaran adanya isu minyak rem bocor yang berisiko menimbulkan kecelakaan.

Ferrari belum menentukan berapa banyak unit yang akan terkena recall. Namun diprediksi, perusahaan bakal menarik kembali mobil hingga mencapai 10 ribu unit dari varian 458 dan 488 produksi tahun 2010 sampai 2019.

Foto - Ferrari 458 Dan 488 Dapatkan Recall Lantaran Minyak Rem Bocor

Secara rinci, mobil yang akan dilakukan recall meliputi 458 Italia produksi 2010-2015, 458 Speciale produksi 2014-2015, 458 Speciale A produksi 2015, dan 458 Spider produksi 2012-2015. Sementara itu untuk tipe 488 meliputi GTB produksi 2019 dan 488 Spider produksi 2016-2019.

Badan Keselamatan Jalan Raya Amerika Serikat (NHTSA) telah mengeluarkan dokumen mengenai penarikan kembali Ferrari 458 dan 488. Dalam dokumen tersebut NHTSA menjelaskan jika terdapat masalah pada rakitan master silinder atau booster rem, alhasil menyebabkan minyak rem menjadi bocor.
Ferrari pun tak tinggal diam. Perusahaan tetap mengirim surat pemberitahuan kepada konsumen 458 dan 488 agar memperingatkan masalah minyak rem bocor ini.

Beruntung, mobil Ferrari juga sudah dilengkapi sistem peringatan low brake fluid di dashboard. Jika lampu peringatan tersebut menyala, Ferrari menghimbau kepada pengemudi agar segera membawa mobilnya ke dealer resmi untuk mendapat perbaikan. Soalnya, peringatan tersebut menunjukan bahwa cairan minyak rem telah turun drastis hingga di bawah setengah dari batas normal.

Selain itu, Ferrari mengatakan jika model terbaru dari supercar miliknya sudah tidak lagi menggunakan komponen master silinder atau booster rem. Sehingga konsumen yang baru saja memboyong mobil Ferrari tak perlu khawatir akan terdampak isu recall.

#ferrari #488

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.