Beranda Berita

Bugatti Bolide Dinobatkan Jadi Hypercar Tercantik Tahun Ini

Berita
Penulis: Aditya Widiutomo
Selasa, 2 Februari 2021 09:00 WIB
Berita - Bugatti Bolide Dinobatkan Jadi Hypercar Tercantik Tahun Ini
Bagikan ke:

Bugatti Bolide yang merupakan hypercar terbaru buatan Perancis ini sudah diperkenalkan. Mobil ini diluncurkan pada Oktober 2020 lalu dan dinominasikan sebagai hypercar tercantik tahun ini oleh Festival Automobile International yang bergengsi di Paris.

Mobil eksotis ini berhasil menjadi yang terbaik setelah mengalahkan nominasi lainnya seperti BAC Mono 2, T50 Gordon Murray, dan Mercedes-Benz AMG One. Festival Automobile International yang kini memasuki tahun ke-36 menilai mobil paling eksotis di dunia berdasarkan keindahan, estetika, bentuk, dan desain. Acara ini dipimpin oleh arsitek Jean-Michel Wilmotte dan Vice President of Design Experience di Dassault Systemes, Anne Asensio.

Foto - Bugatti Bolide Dinobatkan Jadi Hypercar Tercantik Tahun Ini

"Kami sangat bangga bahwa para juri Festival Automobile International sangat antusias dengan desain Bugatti Bolide seperti halnya penggemar Bugatti di seluruh dunia. Fokus kami selalu pada pada inovasi dan estetika sejak awal. Menerima penghargaan ini merupakan penegasan atas kerja kami," kata Presiden Bugatti, Stephan Winkelman dikutip dari Bugatti.com (1/2).

Mobil ini memang hadir dengan desain yang cukup spesial. Pasalnya, hypercar terbaru dari Bugatti ini l mengusung desain lampu belakang yang berbentuk huruf ‘X’.

Soal dapur pacu ia menggunakan mesin 8.000 cc W16 dari Bugatti Chiron yang mampu menghasilkan tenaga 1.824 dk dan torsi 1.850 Nm

Selain itu, berkat beberapa teknologi pengurang bobot yang canggih, Bolide hanya memiliki berat 1.240 kg. Bobot yang ringan ini dipadukan dengan bagian eksterior aktif yang dapat berfungsi aktif meningkatkan aerodinamis sehingga memubuatnya dapat mencapai kecepatan tertinggi hingga 500 km/jam.

#bugatti #bolide

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.