Honda Jazz generasi terbaru yang pernah OtoDriver jumpai di Tokyo Motor Show 2019 silam, memang sudah dipastikan tidak hadir untuk pasar Indonesia. Hal tersebut membuat nama Jazz semakin meredup di tanah air.
Apalagi Honda hanya sebatas melakukan ubahan minim pada hatchback legendarisnya tersebut, yang tercatat terakhir kali pada 2017. Tanda tanya pun mencuat, apakah tidak ada Jazz penerus untuk pasar Indonesia?
Lantas beberapa kali pertemuan secara virtual dengan pihak Honda, ucapan mengarah ke hatchback Honda Jazz belum pernah ditanggapi. Malahan, dari beberapa sumber media asal Thailand. Di Negeri Gajah Putih tersebut akan segera beredar Honda City hatchback.
Dengan dimensi yang setara dengan Jazz, kemungkinan besar mobil ini akan mengambil alih pasar Honda Jazz di Kawasan ASEAN.
Sebagai bocoran, wheelbase mobil ini sama seperti versi sedan yaitu 2.589 mm. Ini berarti lebih panjang 30 mm dari Jazz yang ada sekarang, tapi lebih pendek 1,1 cm dari Honda City yang masih bisa Anda lihat di diler Honda terdekat.
Yang menarik di Thailand, City Hatchback diperkirakan punya mesin tiga ruang bakar dengan kapasitas 1.000 cc turbocharged yang sama seperti versi sedan. Performanya lebih besar Jazz sekarang bermesin empat silinder, yaitu 123 ps, 173 Nm.
Sementara jika dijual di Indonesia, kemungkinan besar PT Honda Prospect Motor hanya akan membawa mesin 1.500 cc turbo yang lebih disukai konsumen di tanah air. Kemudian bisa saja Honda akan menawarkan versi hybrid dengan system i-MMD yang memiliki karakter seperti milik Nissan Kicks.