Beranda Berita

Halte Bus Transjakarta Kini Dilengkapi Wifi Bebas Kuota Gratis

Berita
Penulis: Ilham Pratama
Jumat, 4 Desember 2020 10:00 WIB
Berita - Halte Bus Transjakarta Kini Dilengkapi Wifi Bebas Kuota Gratis
Bagikan ke:

Menunggu boleh dibilang sebagai kegiatan yang membosankan. Namun menunggu bus di halte Transjakarta mungkin justru bisa lebih menyenangkan karena mulai pekan ini tersedia koneksi wifi gratis.

Diumumkan lewat akun Instagramnya, jaringan Wifi ini mulai bisa diakses penumpang Transjakarta mulai 3 Desember 2020. Wifi tersebut dapat langsung digunakan tanpa registrasi dan password. Caranya cukup sambungkan smartphone dengan TIJE High Speed Wifi.

Kecepatan yang ditawarkan oleh wifi ini mencapai 20 Mbps per pengguna tanpa batas kuota. Koneksi ini aktif di jam layanan bus Transjakarta, yang saat ini beroperasi mulai pukul 05.00-22.00.

"Jaringan ini ada di total 252 halte Transjakarta yang tersebar di suluruh Jakarta. Program ini disiapkan seiring perkembangan teknologi yang serba digital," kata Sardjono Jhony Tjitrokusumo, Direktur Utama Transjakarta dalam sambutannya.

#transjakarta #wifi-transjakarta #bus-transjakarta #busway

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.