Beranda Berita

Mau Beli SUV Termahal BMW? Tunggu Tahun Depan. Stok Sudah Ludes

Berita
Penulis: Ahmad Biondi
Kamis, 18 Juli 2019 08:00 WIB
Berita - Mau Beli SUV Termahal BMW? Tunggu Tahun Depan. Stok Sudah Ludes
Bagikan ke:

BMW X7 akhirnya resmi diluncurkan di Indonesia pada 15 Juli 2019 kemarin. Tapi siapa sangka, level teratas alias model termahal dari keluarga Sport Utility Vehicle (SUV) BMW ini ternyata sudah habis terjual sebelum tanggal peluncurannya.

Vice President Sales BMW Indonesia, Bayu Riyanto mengatakan, sebanyak 20 unit mobil yang diimport utuh dari Amerika Serikat itu sudah terjual dan akan dikirimkan secara bertahap hingga akhir tahun ini.

Awal mula ketertarikan konsumen tersebut rata-rata terjadi saat GIIAS 2018 silam, karena memang konsep BMW X7 diperlihatkan di sana. Kemudian saat mobil ini diperkenalkan di Amerika Serikat, pihak BMW Indonesia langsung membuka pemesanannya untuk pasar tanah air.

Foto - Mau Beli SUV Termahal BMW? Tunggu Tahun Depan. Stok Sudah Ludes

Dari jatah 20 unit sepanjang 2019 yang diberikan principal untuk pasar Indonesia, kini BMW X7 sudah berstatus sold out. Meski begitu, untuk yang tertarik memesan BMW X7, pihak BMW Indonesia masih memiliki jatah untuk tahun 2020 mendatang jika konsumen mau bersabar.

Untuk konsumen yang ingin memesan BMW X7, maka konsumen diharapkan mengunjungi GIIAS 2019, dalam ajang tersebut BMW Indonesia kembali membuka proses pemesanan dengan skema Booking Fee.

Meski begitu untuk besaran harga minimum Booking Fee, Bayu belum memberikan informasinya. Yang pasti harga BMW X7 tembus Rp 2,4 Milyar (Off the Road).

#bmw #x7

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.