Aston Martin Lahirkan Versi "Hadiah Ulang Tahun"

Aston Martin Lahirkan Versi "Hadiah Ulang Tahun"

Aston Martin merilis gambar sketsa pertama dari DBS GT Zagato baru yang merupakan model kedua dari Koleksi Centenary DBZ. Sebab rumah desain otomotif Zagato yang sudah ada sejak 100 tahun lalu banyak menginspirasi desain Aston Martin. 

Sebagai penanda hari ulang tahun keseratus Zagato, DBZ Centenary Collection merupakan sebuah proyek unik untuk memberikan penghormatan kepada ikon masa lalu dengan menciptakan model mobil yang klasik namun modern.

Dibangun dengan basis Aston Martin - DBS Superleggera yang terkenal. DBS GT Zagato mewujudkan evolusi selanjutnya dalam bahasa desain Aston Martin Zagato. Fitur desain utama dengan atap futuristik tetap dipertahankan.

Garis-garis sexy juga terlihat dari bagian kap depan hingga pintu, yang membuatnya terlihat sangat aerodinamis. Sementara bentuk belakang menonjolkan otot mobil yang diserasikan dengan pelek yang besar. Sedangkan desain roda yang unik, lampu depan dan grill depan yang mencolok membuat tampilannya terlihat modern.

Kehadirannya akan dipasangkan dengan versi lanjutan dari 19 DB4 GT Zagato Continuations, DBS GT Zagato yang akan dijual secara terbatas dengan harga mulai 6 juta euro atau sekitar Rp 96 Miliar.

Pengiriman pertama ke pelanggan akan dimulai pada kuartal 2019 untuk DB4 GT Zagato Continuation dan kuartal keempat 2020 untuk DBS GT Zagato.

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com