Beranda Berita

Suzuki All New Ertiga Rakitan Cikarang Resmi Diekspor Ke 22 Negara

Berita
Penulis: Aditya Widiutomo
Senin, 22 Oktober 2018 11:10 WIB
Berita - Suzuki All New Ertiga Rakitan Cikarang Resmi Diekspor Ke 22 Negara
Bagikan ke:

Suzuki All New Ertiga mulai di ekspor ke luar negeri. LMPV rakitan Cikarang, Jawa Barat, Indonesia ini memulai pemasaran secara global pada Senin, 22 Oktober 2018.

Kegiatan ekspor Suzuki ini juga merupakan dukungan PT Suzuki Indomobil Motor atas rencana Roadmap Revolusi Industri 4.0 yang dicanangkan Pemerintah melalui Kementrian Perindustrian.

Dalam Roadmap tersebut, industri otomotif menjadi salah satu sektor penggerak ekonomi dalam negeri dengan perannya sebagai pemain terkemuka dalam kegiatan ekspor.

Foto - Suzuki All New Ertiga Rakitan Cikarang Resmi Diekspor Ke 22 Negara

Pada seremonial ini,  PT Suzuki Indomobil Motor mulai melakukan ekspor All New Ertiga pertama sebanyak 12.000 unit ke berbagai negara di belahan dunia. Di antaranya Barbados, Bolivia, Brunei Darussalam, Chile, Colombia, Costarica, Haiti, Jepang, Mexico, Panama, Peru, Filipina, Curacao, Dominica W.I, El Salvador, Grand Cayman, Grenada, Thailand, Trinidad & Tobago, Vanuatu, Vietnam dan Myanmar.

“Hari ini sangat bersejarah bagi kami, karena ekspor produk terbaru kami, yaitu All New Ertiga dan NEX II mulai dilakukan. Dua produk ini merupakan karya anak bangsa yang dibuat di Cikarang dan Tambun dan telah menjadi produk global. Selain itu, peresmian ekspor ini merupakan dukungan terhadap kebijakan Pemerintah untuk meningkatkan ekspor dan memajukan perekonomian dalam negeri,” ujar Seiji Itayama, President Director PT Suzuki Indomobil Sales.

Foto - Suzuki All New Ertiga Rakitan Cikarang Resmi Diekspor Ke 22 Negara

#suzuki #ertiga

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.