Beranda Berita

Michelin Dukung Balap Komunitas BMW Sekaligus Buktikan Performa Produknya

Berita
Penulis: Hariawan Arif
Kamis, 8 November 2018 06:00 WIB
Berita - Michelin Dukung Balap Komunitas BMW Sekaligus Buktikan Performa Produknya
Bagikan ke:

Ajang balapan BMW Car Club Indonesia (BMWCCI) One Make Race 2018 telah resmi berakhir setelah menggelar seri pamungkasnya di sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat pada Sabtu (3/11). Balapan yang telah digelar sejak Maret 2018 lalu dan terbagi dalam enam seri ini menjadi pembuktian keandalan ban Michelin Pilot Sport 4 yang merupakan official tyre pada ajang tersebut. 

Pembalap Team ABM Motorsport Silas Bonar yang berhasil meraih gelar juara umum ajang balap BMWCCI OMR 2018 pun mengakui ketangguhan dan keandalan Michelin Pilot Sport 4 selama melesat di lintasan. Tingkat keamanan optimal yang dihadirkan Michelin juga mampu memberikan rasa aman dan meningkatkan rasa percaya dirinya sehingga ia dapat berkonsentrasi meraih kemenangan.

Foto - Michelin Dukung Balap Komunitas BMW Sekaligus Buktikan Performa Produknya

 “Saya tergolong pembalap dengan cara mengemudi yang kasar dan tidak ramah terhadap penggunaan ban. Beberapa ban lain yang saya gunakan pernah mengalami pecah ban bahkan hingga pecah pelek, tapi ban Michelin mampu bertahan,” ujar Silas Bonar.

Selain didukung oleh ban terbaik dari Michelin, Silas Bonar mengungkapkan keberhasilannya tidak terlepas dari kerja sama tim yang solid. “Pengetahuan saya mengenai mesin dan ban sangatlah minim, seluruh tim bekerja keras untuk mendapatkan hasil terbaik,” tambahnya.

Keterlibatan Michelin di ajang balap yang menjadi bagian Indonesia Sentul Series Motorsport (ISSOM) 2018 ini sebagai komitmen Michelin untuk menghadirkan produk yang mengutamakan standar keselamatan berkendara, khususnya di lintasan balap. 

Presiden BMW Car Club Indonesia, Asido Regazzoni mengatakan, ajang BMWCCI One Make Race merupakan wadah bagi para anggotanya yang ingin terjun ke dunia balap. Ini menjadi kesempatan bagi para anggota untuk melatih dan mempertajam kemampuannya. Untuk itu, pihaknya sangat mengapresiasi Michelin yang telah mendukung kesuksesan penyelenggaraan ajang BMWCCI One Make Race 2018. Menurutnya, kehadiran Michelin membuat ajang tersebut semakin kompetitif dan menarik.

Untuk rencana penyelenggaraan BMWCCI One Make Race berikutnya, Asido mengungkakan bahwa pihaknya sangat membuka lebar kesempatan untuk kembali bekerja sama dengan Michelin. “Sejauh ini respon dari para pebalap terhadap ban Michelin sangat positif, mereka mengaku puas dengan performa ban Michelin. Tentu kami sangat terbuka jika Michelin bersedia kembali menjadi bagian dalam ajang ini,” ungkap Asido.

Keandalan ban Michelin Pilot Sport 4 yang didukung dengan fitur-fitur terbaik mampu mendukung performa para pebalap. Fitur tersebut mengadaptasi teknologi yang digunakan pada ajang balap Formula E yang mengutamakan performa dan akselerasi terbaik.

Salah satu fitur andalannya adalah Dynamic Response yang bisa menciptakan daya cengkeram maksimal pada kondisi medan kering maupun basah. Penggunaan fitur ini menjadikan Michelin Pilot Sport 4 sebagai ban Ultra-High Performance, sehingga memberikan keamanan dan keselamatan superior kepada penggunanya.

Foto - Michelin Dukung Balap Komunitas BMW Sekaligus Buktikan Performa Produknya

#bmwcci #michelin #club #bmw

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.