Beranda Berita

Mercedes-Benz G-Class Model Baru Siap Hadir di Indonesia Tak Lama Lagi

Berita
Penulis: Hariawan Arif
Kamis, 7 Juni 2018 19:00 WIB
Berita - Mercedes-Benz G-Class Model Baru Siap Hadir di Indonesia Tak Lama Lagi
Bagikan ke:

Mercedes-Benz G-Class generasi terbaru sudah resmi meluncur di beberapa negara Eropa. Bahkan ternyata mobil ini juga akan dihadirkan  oleh PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) untuk konsumennya di tanah air.

“G-Class akan hadir bulan Agustus 2018. Kami harap mobil ini bisa hadir di GIIAS 2018 nanti. Tapi kemungkinan besar tidak tepat pada GIIAS. Yang pasti akan meluncur pada bulan Agustus,” ungkap Roelof Lamberts selaku President & CEO PT MBDI kepada OtoDriver.

Foto - Mercedes-Benz G-Class Model Baru Siap Hadir di Indonesia Tak Lama Lagi

Lalu OtoDriver menanyakan apakah G-Class juga akan hadir dalam versi non-AMG karena selama ini G-Class hanya hadir dalam versi AMG sehingga membuat harganya sangat mahal.

“Untuk G-Class saya harus mulai dari AMG untuk Indonesia karena mesin bensin yang cocok dengan BBM di tanah air dan ada versi kemudi sebelah kanan,” jawab Roelof.

Tapi pihak MBDI tidak menututp kemungkinan akan mengadirkan G-Class versi regular. “Kami berharap akan ada versi G 500 di waktu-waktu yang akan datang,” tegas Roelof.

Sebagai informasi, G 63 AMG ini akan menggendong unit mesin berkapasitas 4.000 cc V8 biturbo yang mampu mengahasilkan tenaga 585 dk dengan torsi 850 Nm. Tenaga itu disalurkan oleh  transmisi AMG Speedshift TCT 9G Tronic ke seluruh rodanya melalui teknologi AMG Performance 4Matic (all-wheel drive) sehingga membuatnya mampu berakslerasi 0-100 km/jam dalam waktu 4,5 detik.

#mercedes-benz #g-class

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.