BMW X6M Satu Ini Tenaga Mesinnya Diklaim Capai 750 dk!

BMW X6M dikenal sebagai SUV asal Jerman yang bertenaga.
Penulis: Aditya Widiutomo
Senin, 20 Agustus 2018 06:00 WIB
Berita - BMW X6M Satu Ini Tenaga Mesinnya Diklaim Capai 750 dk!
Bagikan ke:

BMW X6M dikenal sebagai SUV asal Jerman yang bertenaga. Meski sudah cukup buas, namun ada saja pihak yang melakukan “oprekan” agar mobil ini  lahir menjadi SUV tak terkalahkan.

Dikutip dari Motor 1.com (16/7), G-Power selaku rumah modifikasi asal Jerman lah yang merealisasikan hal tersebut. Jantung pacunya mengalami ubahan yang cukup signifikan.

Foto - BMW X6M Satu Ini Tenaga Mesinnya Diklaim Capai 750 dk!

Mesin berkapasitas 4.400 cc V8 Bi-Turbo nya mengalami ubahan pada peranti Turbo, downpipe dan software ECU V3 Performance. Hasilnya, X6M ini mampu menggelontorkan tenaga sebesar 750 dk dan torsi 980 Nm.

Tak hanya di bagian mesin, sisi eksterior juga disulap. Seperti penambahan bodikit, desain kap mesin yang dirombak, penambahan diffuser dengan material serat karbon dan pelek berukuran 23 inci. Tentunya X6M besutan G-Power ini hadir lebih sporty dan garang.

#bmw #x6m

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.