Beranda Berita

Bengkel Khusus Bodi & Cat Mitsubishi Menerima Merek Lain Juga

Berita
Penulis: Danu P Dirgantoro
Selasa, 20 Februari 2018 09:00 WIB
Berita - Bengkel Khusus Bodi & Cat Mitsubishi Menerima Merek Lain Juga
Bagikan ke:

Mitsubishi gencar mengembangkan bengkel resmi khusus bodi dan cat yang terintegerasi dealer ternyata bukan cuma melayani satu merek saja. PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) tak menampik untuk mobil merek lain melakukan perbaikan di bengkel bodi dan cat tersebut.

Masuknya mobil merek lain ke bengkel spesialis bodi dan cat Mitsubishi bersumber dari dari dua hal, yakni hasil rujukan asuransi dan kemauan personal alias kehendak pemilik mobil itu sendiri.

Foto - Bengkel Khusus Bodi & Cat Mitsubishi Menerima Merek Lain Juga

"Kalau merek lain masuk ya kami tetap harus suplai spareparts original dari merek itu. Jika ada asuransi yang mensupport kami dan mengirimkan unit merek lain misalnya ya kami tetap harus memberikan kualitas pengerjaan yang sama, standar mitsubishi," seru Christoforus Ronny Ng, Direktur Operasional PT Bumen Redja Abadi - salah satu operator dealer Mitsubishi yang punya fasilitas bodi dan cat (15/2).

Bahkan Christoforus menyebut bahwa di bengkel bodi dan cat dealer Mitsubishi juga menerima pengerjaan yang tergolong ringan. Misalnya rusak bodi namun bagiannya kecil, maka dikerjakan per panel. "Per panel sekitar Rp 600 ribuan," imbuhnya.

Foto - Bengkel Khusus Bodi & Cat Mitsubishi Menerima Merek Lain Juga

Walau tak menolak mengerjakan selain merek tiga berlian, namun PT MMKSI memprediksi bahwa akan tetap lebih banyak mereknya sendiri yang masuk. "Betul kami menerima incoming unit merek lain, tapi secara natural tentu akan lebih banyak mitsubishi yang masuk. Mobil merek lain tentu lebih memilih masuk bengkel spesialis bodi dan cat dari mereknya sendiri, begitu juga pemilik Mitsubishi," terang Irwan Kuncoro Direktur Divisi Sales & Marketing PT MMKSI.

Saat ini sudah ada 10 bengkel spesialis bodi dan cat yang menyatu dengan dealer Mitsubishi di seluruh Indonesia. PT MMKSI berjanji akan terus menambah jumlah bengkel spesialis yang sama sampai 2020 mendatang.
 

#bengkel #dealer #mitsubishi

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.