Beranda Berita

Alasan Tersendiri, Isuzu Terjun Terlalu Dini Di Teknologi Common-rail

Berita
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Senin, 6 Agustus 2018 15:00 WIB
Berita - Alasan Tersendiri, Isuzu Terjun Terlalu Dini Di Teknologi Common-rail
Bagikan ke:

Teknologi common-rail pada diesel akan menjadi masa depan bagi mesin penenggak solar ini. Teknologi ini akan berjalan beriringan dengan penerapan standar emisi Euro 4 yang baru akan diberlakukan 2021 nanti. Di mana standar emisi Euro 4 akan mutlak menggunakan teknologi common-rail.

Walau demikian, Isuzu telah mantap melangkah lebih jauh dengan memperkenalkan Isuzu Elf NMR 81 dengan teknologi common-rail.

“NMR 81 merupakan truk pertama di kelasnya yang menggunakan teknologi common-rail untuk pasar Indonesia,” terang Ernando Demily Presiden Direktur PT IAMI saat ditemui di sela peluncuran NMR 81 di ICE Tangerang (02/08).

“Ini merupakan bentuk kesiapan Isuzu di masa depan. Semakin dini mengenal common-rail maka akan banyak benefit yang akan didapat. Salah satunya kesiapan skill teknisi yang semakin matang dan menguasai teknologi ini. Selain imej Isuzu yang akan lebih kuat sebagai pelopor truk berteknologi common-rail,” sambungnya.a

Saat ini Elf NMR 81 tetap mampu meminum solar Euro2, karena dirancang khusus untuk pasar Indonesia. Truk ini memiliki tenaga maksimum tertinggi di kelasnya, mencapai 150 PS.

Meski Truk ini masih bisa menenggak  solar berstandar Euro 2 saat ini. Dan untuk melangkah ke Euro4 tidak ada masalah sama sekali tinggal melakukan beberapa penyesuaian teknis dengan bahan bakar yang ada kelak. 

Sebelumnya, Isuzu telah memperkenalkan teknologi common-rail pada produk Giga dan NPS 

Foto - Alasan Tersendiri, Isuzu Terjun Terlalu Dini Di Teknologi Common-rail

Foto - Alasan Tersendiri, Isuzu Terjun Terlalu Dini Di Teknologi Common-rail

#isuzu #mnr-81 #commomnrail

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.