PT Toyota Astra Motor (TAM) bukan hanya memperkenalkan mobil-mobil baru saja dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Namun dalam kesempatan ini mereka juga meluncurkan produk pendukung, yakni oli mesin.
Oli yang berlabel Toyota Motor Oil (TMO) terbaru ini dibuat khusus untuk mesin diesel Toyota dengan spesifikasi 5W-30 ACEA A5/B5. Menurut Toyota, kehadiran produk ini didasari akan tingginya populasi mobil diesel di Indonesia.
"Oli ini diluncurkan untuk merespons kebutuhan mobil baru yang menggunakan mesin diesel, untuk mengoptimalkan kinerja mesin," jelas Widyawati Soedigdo selaku Executive General Manager TAM di ICE BSD, Tangerang Selatan (14/8).
Disampaikan juga bahwa oli genuine part ini memiliki formulasi sintetik dengan tingkat kekentalan 5W-30 yang disarankan untuk kendaraan diesel keluaran terbaru. Tapi bukan berarti mobil lansiran lama tidak bisa menggunakannya.
"Bukan berarti enggak bisa. Bisa, tapi lebih diperuntukkan untuk mobil diesel generasi terbaru dari Toyota. Agar kualitas kendaraan terus terjaga," jelas Widyawati.
Seperti oli pada umumnya, oli ini juga mampu menghindari keausan serta kebocoran dan juga menghancurkan kerak pada dinding mesin diesel. "Oli ini jenisnya encer, cocok untuk mobil baru. Sehingga, kendaraan itu nantinya punya stabilitas yang baik, bahkan di cuaca dingin," tambah Dadi Hendriadi selaku General Manager Technical Service TAM.
Pihak TAM juga melakukan improvisasi kemasan untuk meminimalisir tingkat pemalsuan terhadap produk ini. Toyota membuat pengembangan dengan melakukan perubahan pada tutup dan desain botol mengingat saat ini banyak oli palsu yang beredar.
"Kemasan baru akan lebih susah dipalsukan, dibedakan dari tutupnya. Teknologi pertama yang digunakan di Indonesia, sangat sulit ditiru untuk sementara ini. Oli ini dijual Rp 140 ribu per liter," kata dia.