Beranda Berita

Suzuki Ertiga Ganti Model Tahun Depan di India?

Berita
Penulis: Danu P Dirgantoro
Jumat, 27 Oktober 2017 15:00 WIB
Berita - Suzuki Ertiga Ganti Model Tahun Depan di India?
Bagikan ke:

Maruti berencana membawa Ertiga generasi baru pada Agustus 2018 mendatang untuk dijual di India. MPV yang di jadi andalan Suzuki di segmen LMPV ini pertama kali diluncurkan pada 2012 lalu dan telah mengalami facelift pada 2015. Sebelumnya mobil ini telah tertangkap kamera berjalan di sekitar kota Delhi dengan kamuflase penuh.

Dikutip dari AutoPortal, mobil yang diberi kode nama YHA ini disebut-sebut akan menjadi generasi kedua dari Ertiga. Dikabarkan bahwa Ertiga baru akan dibuat diatas platform baru yang lebih besar dari model yang ada saat ini. Platform bernama Heartect tersebut akan lebih ringan namun lebih solid.

Foto - Suzuki Ertiga Ganti Model Tahun Depan di India?

Dari pantauan sebelumnya, model baru Ertiga ini terlihat memiliki dimensi lebih besar dan panjang, terutama pada pilar C yang begitu berbeda. Overhang pun telihat lebih panjang sehingga ruang pada baris ketiga menjadi lebih besar. Kaca belakang juga menjadi lebih tegak sehingga memberikan ruang bagasi yang lebih besar.

Generasi terbaru Ertiga ini sepertinya akan menggunakan dapur pacu yang sama dengan generasi sebelumnya yakni mesin 1.400 cc bensin dan 1.300 cc diesel. Dikabarkan pula bahwa Maruti Suzuki kini sedang merancang mesin diesel 1.500 cc yang mungkin akan dipasangkan pada Ertiga pembaruan selanjutnya setelah Ertiga baru diluncurkan. 

#suzuki #ertiga

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.