Keluarga besar Ferrari Indonesia akan kedatangan anggota keluarga baru yaitu sebuah varian Gran Turismo. Bukan sembarangan, sebab varian baru ini adalah versi terkencangnya yaitu Ferrari 812 Superfast. Hal ini diketahu dari sebuah surat undangan elektronik yang masuk ke redaksi OtoDriver (4/10).
Menurut informasi yang terdapat di dalam surat elektronik tersebut, Ferrari Jakarta akan melakukan seremonial peluncuran Gran Turismo terkencang ini pada 24 Oktober mendatang.
812 Superfast ini menjadi salah satu model Ferrari bermesin depan yang cukup eksotik. Ia menggendong jantung pacu berkapasitas 6.500 cc berkonfigurasi V12 yang mampu menghasilkan tenaga 789 dk dengan torsi 718 Nm. Mesin itu disandingkan dengan transmisi dual-clutch 7 percepatan.
Ramuan dapur pacu tersebut membuat 812 Superfast ini diklaim mampu melesat dari keadaan diam ke 100 km/jam hanya dalam waktu 2,9 detik saja! Tenaga sebesar itu membuat 812 Superfast ini dijuluki sebagai Ferrari terkencang kedua setelah LaFerrari.
Supercar ini sebenarnya sudah diluncurkan secara global pada ajang pameran otomotif Geneva Motor Show 2017. Dan kini bersiap untuk melesat di bumi Indonesia. Anda siap?