PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDINA) turut serta dalam pameran perlengkapan pertambangan terbesar di Asia, Mining Indonesia 2017 yang berlangsung di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.
“Komitmen Mercedes-Benz untuk Indonesia sudah dibangun sejak 1950 dengan produk-produk yang menjadi jawaban bagi kebutuhan pengembangan negara ini melalui transportasi. Dengan penawaran produk yang lengkap, kami berkomitmen menetapkan tren baru dalam industri truk di negara ini, ucap Markus Villinger, CEO Daimler Commercial Vehicles Indonesia, (13/9).
Dalam kesempatan kali ini MBDINA memamerkan beberapa line up terbarunya, antara lain Unimog, Actros, Arocs, Sprinter dan Axor. Nah, nama terakhir merupakan produk paling anyar yang dianggap paling modern dibanding yang lainnya.
Truk ini memiliki keunggulan dalam Total Cost of Ownership (TCO) dan juga mampu digunakan dengan baik pada medan off-road maupun on-road di Indonesia.
Fitur-fitur keselamatan yang ditawarkan Axor pun tergolong cukup canggih, seperti lampu LED dengan DRL, rem ABS, dan engine break.
Bus-Truck |
#pt-mercedes-benz-distribution-indonesia #mining-indonesia-2017 #jiexpo-kemayoran