Honda Jazz facelift akhirnya resmi hadir di Thailand, sebelumnya ia muncul di Jepang dan Malaysia. Tapi tak seperti di dua negara tersebut, Jazz facelift Thailand tak mendapat varian hybrid.
Seperti yang terpantau di akun Facebook resmi Honda Thailand (18/5), Jazz yang mengalami minor change ini dibanderol termurah seharga 555 ribu Baht atau sekitar Rp 215 jutaan untuk tipe S transmisi manual.
Menu utama ubahan eksteriornya ada pada bumper depan dan belakang. Dan untuk tipe RS tentunya punya sedikit tambahan bodi kit sehingga membuatnya lebih sporty.
Lampu depan semua varian juga sudah menerapkan teknologi LED. Sedangkan di interior, kini semua varian mendapat konektivitas Bluetooth. Khusus di tipe RS mendapat aksen orange pada pembungkus joknya.
Honda Thailand juga memberi penambahan fitur keselamatan, seperti Vehicle Stability Assist (VSA) dan Hill Start Assist (HSA) sebagai kelengkapan standar semua Jazz. Karena tipe termahal, Jazz facelift RS mendapat 6 kantung udara.
Tak ada perubahan mesin pada Jazz facelift Thailand. Pabrikan berlogo H ini masih mempertahankan unit 1.500 cc i-VTEC empat silinder yang mampu memproduksi 120 PS dan torsi maksimum 145 Nm.