Daftar Harga BBM Pertamina dan Swasta DKI Jakarta (Juni 2017)

Berikut adalah daftar harga BBM dari SPBU Pertamina, Shell dan Total di Jakarta.
Penulis: Danu P Dirgantoro
Senin, 26 Juni 2017 09:00 WIB
Berita - Daftar Harga BBM Pertamina dan Swasta DKI Jakarta (Juni 2017)
Bagikan ke:

Harga bahan bakar minyak (BBM) pada musim libur Lebaran 2017 tergolong stabil. Mulai dari produk BBM dari perusahaan migas negara alias Pertamina sampai merek swasta tak ada kenaikan.

Musim mudik Lebaran 2017 sendiri menjadikan lonjakan konsumsi produk bahan bakar Pertamina kian melonjak. Namun sejauh ini Pertamina masih menjamin stok BBM di seluruh Indonesia dalam keadaan aman.

Foto - Daftar Harga BBM Pertamina dan Swasta DKI Jakarta (Juni 2017)

BBM swasta sendiri juga masih jadi alternatif bagi yang bosan dengan produk Pertamina. Namun sayangnya sejauh ini dua pemain swasta, yakni Shell dan Total baru beroperasi di Jakarta dan Bandung saja.

Seperti apa kondisi harga bahan bakar minyak saat ini? Simak daftar harganya yang kami himpun dari SPBU Shell, Total dan Pertamina di jalan raya MT Haryono, Jakarta Selatan per 22 Juni 2017.

Daftar harga BBM:

Pertamina
Pertalite  : Rp 7.500
Pertamax   : Rp 8.250
Pertamax Turbo : Rp 9.250
Pertamina DEX  : Rp 8.500

Shell
Super  : Rp 8.400
VPower : Rp 9.450
Diesel : Rp 9.300

Total
Performance 92 : Rp 8.250
Performance 95 : Rp 9.150
Performance Diesel : 9.200

#pertamina #bahan-bakar #shell #total

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.