Pertamina Lubricants Klaim Jadi yang Terlaris, Terus Kembangkan Produk

Dengan diproduksi di dalam negeri, Pertamina Lubricants mengklaim jadi pemimpin pasar oli otomotif.
Penulis: Danu P Dirgantoro
Jumat, 4 November 2016 06:00 WIB
Berita - Pertamina Lubricants Klaim Jadi yang Terlaris, Terus Kembangkan Produk
Bagikan ke:

Pertamina Lubricants yang merupakan produsen oli mobil asli dalam negeri mengaku menjadi pemegang pangsa pasar pelumas paling utama di Indonesia. Dengan basis produksi yang ada di dalam negeri diakui jadi salah satu rahasia kesuksesan larisnya oli lokal ini.

Walau ternyata tak sepenuhnya Pertamina Lubricants diproduksi di Indonesia. "Pabrik pelumas kita ada 3 di Indonesia dan 1 di Thailand. Kapasitas di Indonesia itu 530.000 metrik ton per tahun. Produksinya sudah pakai teknologi produksi modern," ungkap Andria Nusa, Direktur Sales & Marketing PT Pertamina Lubricants yang ditemui di JCC, Jakarta Pusat (2/11).

Foto - Pertamina Lubricants Klaim Jadi yang Terlaris, Terus Kembangkan Produk
Teknologi mesin yang kian presisi membutuhkan pelumas terbaik

Dengan komposisi produksi tersebut, Andria menyebut bahwa Pertamina Lubricants memegang pangsa pasar terbesar di Indonesia. "50 sampai 60 persen masih kita kuasai. Di sektor otomotif pun Alhamdulillah Pertamina masih mengusai pasar," tambah Andria.

Dengan racikan asli dalam negeri Indonesia, pihaknya berkomitmen akan terus mengembangkan produknya untuk terus kompetitif. Apalagi dengan makin berkembangnya teknologi mesin mobil maka kebutuhan pelumas berperforma tinggi tak bisa ditawar-tawar lagi. Semoga saja harganya bisa lebih murah dibanding merek asing.

#oli #pelumas #pertamina-lubricants

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.