Produksi BMW Z4 dikabarkan akan dihentikan tahun ini. Kabar ini berhembus dari sebuah website BMWblog.com yang menyampaikan bahwa BMW Z4 akan dihentikan pada Agustus 2016, setelah melenggang 2 generasi selama 14 tahun.
BMW Z4 ini adalah sebuah roadster yang pertama kali di produksi di South California Amerika 2002 lalu untuk menggantikan roadster generasi pendahulunya yaitu BMW Z3. Lalu hadir generasi kedua Z4 pada tahun 2009 yang diproduksi di Regensburg di Jerman.
Sepertinya ini adalah bentuk untuk memperlancar kerjasamanya dengan Toyota dalam mengembangkan sebuah roadster baru. Bentuk kerjasama ini dilakukan oleh Toyota dengan berbagi platform dan teknologi dengan mobil sport dari Toyota yaitu Supra.
Diyakini mobil ini menyandang nama BMW Z5 yang akan menggunakan mesin dan motor elektrik. Ada asumsi bahwa BMW Z5 akan mengincar pasar kelas atas dan Toyota hadir dengan harga lebih terjangkau. Rencananya mobil ini akan diproduksi di pabrik Magna Steyr, Austria.
Beberapa kali sudah terlihat sepertinya pihak BMW sudah mulai melakukan pengetesan di jalan raya. Sayangnya Toyota sendiri masih belum mengungkapkan perihal ini.