Beranda Berita

VIDEO: Tes Pertama Honda BR-V. Bagaimana Hasilnya?

Berita
Penulis: Fitra Eri
Minggu, 1 November 2015 16:00 WIB
Berita - VIDEO: Tes Pertama Honda BR-V. Bagaimana Hasilnya?
Bagikan ke:

Walau akan pertama kali dipasarkan di Indonesia, nyatanya justru jurnalis India yang lebih dulu menyampaikan hasil video tes mereka akan Honda BR-V. Hari ini kanal Autocar India mengunggah video test drive BR-V mereka ke dunia maya.

Dalam video ini, sang jurnalis diberi kesempatan menjajal SUV berbasis Mobilio itu di sirkuit Motegi, Jepang. Meski hanya diberi waktu sangat singkat, tapi ia mendapatkan sejumlah impresi pertama mengenai performa, pengendalian serta akomodasinya. Paling menarik adalah ketika jurnalis bertubuh tinggi itu mencoba duduk di jok paling belakang.

Kami sendiri akan segera menyampaikan hasil tes kami terhadap BR-V begitu mendapat kesempatan menjajalnya. Tapi untuk sekarang, menarik untuk melihat bagaimana impresi mereka akan mobil yang bakal diluncurkan awal 2016 di Indonesia ini. Apalagi kanal tersebut merupakan salah satu yang paling dipercaya di India dalam hal pengetesan mobil. Silakan simak.

#br-v #honda #video

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.