Beranda Berita

Lexus Menambah Varian Mesin IS

Berita
Penulis: Adiyasa Prahenda
Minggu, 26 Juli 2015 08:00 WIB
Berita - Lexus Menambah Varian Mesin IS
Bagikan ke:

Lexus IS 2016, akhirnya mendapatkan tiga varian mesin terbaru. Pastinya ini akan memperkuat produk yang ada dan memberikan banyak pilihan. Karena, melihat pasar yang tertarik dengan pilihan mesin dan pesaingnya memiliki beberapa jenis mesin. Membuat mereka menghadirkan pilihan mesin agar konsumen bisa memilih sesuai dengan keinginannya.

seperti yang dilansir oleh Autoblog, mesin pertama berkapasitas 2.000 cc dengan twin scroll turbo bertenaga 241 dk. Sedangkan dapur pacu kedua dengan 3.000 cc yang menyemburkan 255 dk. Untuk versi 3.500 cc V6, yang pasti lebih powerful dengan 305 dk dan semburan torsi 376 Nm.

Untuk dapur pacu terkecil, tidak mendapatkan penggerak AWD, yang berarti tersedia dalam versi penggerak belakang. Sedangkan, 3.0 hanya tersedia AWD, dan 3.5 bakal dapat kedua versi penggeraka AWD dan RWD. 

Selain itu, mode berkendara juga hadir di semua varian sedan ini, seperti ECO, Normal, dan Sport. Tetapi, untuk mesin F Package yang tersedia di versi mesin 3..500, bakal mendapatkan mode Sport S dan Sport + dengan Adaptive Variable Suspension. Memang, dengan paket seperti ini, akan menarik perhatian penggemar sedan mewah yang kebetulan sudah dipenuhi oleh pabrikan Jerman, yaitu BMW dan Mercedes. Sayangnya, pilihan mesin ini cuma hadir di Amerika Utara. so..harap bersabar untuk kehadirannya di sini.

#lexus-indonesia #is

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.