Beranda Berita

GIIAS Surabaya Auto Show : Raih 16 Ribu Pengunjung Di Hari Ketiga

Berita
Penulis: Bramantia Tamtama
Minggu, 13 Desember 2015 12:00 WIB
Berita - GIIAS Surabaya Auto Show : Raih 16 Ribu Pengunjung Di Hari Ketiga
Bagikan ke:

Gaikindo Indonesia International Auto Show yang dimulai sejak Agustus 2015 silam, memang digelar secara besar-besaran untuk memajukan geliat otomotif di tanah air. Hajatan Gaikindo yang digelar bekerja sama dengan penyelenggara Seven Events ini selalu sukses memancing animo masyarakat penggemar otomotif  yang diindikasikan dengan membludaknya jumlah angka pengunjung. Begitu juga ketika digelar di daerah luar Jabodetabek.

Pada gelaran ketiga GIIAS yang dilakukan di Surabaya dari 9-13 Desember ini, tercatat sudah 16.601 masyarakat yang hadir mengunjungi pameran yang dilangsungkan di Grand City Convention & Exhibition Center hingga Jumat 11/12 kemarin.

Para pengunjung yang hadir tentu saja disuguhkan dengan pameran jejeran kendaraan terbaru dengan teknologi mutakhir serta penampilan dari para industri pendukung yang tak akalah menariknya.

Berbagai promo yang disajikan GIIAS Surabaya Auto Show 2015 juga menjadi magnet tambahan, terutama bagi masayarakat sekitar kota Surabaya yang memang datang khusus ingin membeli mobil baru.

"GIIAS Surabaya Auto Show 2015 ini, memang di konsepkan sebagai pesta akhir tahun, mengingat momentum ini sering dipilih masyarakat untuk membeli kendaraan baru,” ungkap Andy Wismarsyah, Presiden Direktur Seven Events.

Para peserta pameran, tentu tampil maksimal dengan berbagai program, promo dan penawaran spesial untuk para pengunjung yang masih memiliki kesempatan hadir di hari terakhir Minggu 13/12 hari ini.  

Foto - GIIAS Surabaya Auto Show : Raih 16 Ribu Pengunjung Di Hari Ketiga

Foto - GIIAS Surabaya Auto Show : Raih 16 Ribu Pengunjung Di Hari Ketiga

Foto - GIIAS Surabaya Auto Show : Raih 16 Ribu Pengunjung Di Hari Ketiga

#giias #giias-jakarta #giias-makassar #giias-surabaya #gaikindo #giias-2015

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.