Beranda Berita

Isuzu D-Max Facelift Muncul Di Inggris

Berita
Penulis: Jeffry Yanto Sudibyo
Kamis, 13 Agustus 2015 11:00 WIB
Berita - Isuzu D-Max Facelift Muncul Di Inggris
Bagikan ke:

Kabarnya PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) akan meluncurkan facelift D-Max di GIIAS 2015 mendatang. Tapi, untuk pasar Inggris, Isuzu juga menghadirkan konsep facelift D-Max dengan embel-embel Fury sebagai pelengkap nama di belakangnya. Seperti apa?

Nah, D-Cab Isuzu kental dengan penampilan gagahnya ini, lebih terlihat berwibawa berkat LED DRL yang menempel pada bumper bagian bawah. Meskipun perubahan pada eksterior tidak signifikan, namun gril edisi Fury ini berlabur abu-abu metalik. Selain itu, pelek aloy ring 17 desain terbaru juga menjadi penunjang penampilanya.

Yah ini sih memang edisi Fury! Hanya untuk pasar Inggris seperti yang dilansir Isuzu Inggris (13/8). Interior menawarkan kesan spory, balutan jok dengan perpaduan warna hitam dan merah lebih terlihat kontras, seperti laburan merah pada eksterior.

Foto - Isuzu D-Max Facelift Muncul Di Inggris
Isuzu

Pasalnya, performa D-Cab edisi khusus ini menawarkan mesin diesel twin-turbo dan tetap berkapasitas 2.500 cc seperti di Indonesia Namun, tenaga yang dihasilkan lebih besar 163 dk dan torsi maksimum 400 Nm. Tenaga tersebut disokong dengan transmisi manual enam percepatan dan transmisi otomatis lima percepatan denga mempertahankan gearbox seperti pendahulunya. Sementara, D-Max Fury ini juga baru akan dijual secara masal pada September 2015 mendatang yang dibandrol £ 19.999 atau sekitar Rp 434 juta.

Apakah facelift D-Max di tanah air akan mendapatkan perubahan yang sangat siginifikan atau seperti Fury?     

#isuzu #d-cab #d-max

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.