Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Tips

Rawat Sunroof Supaya Awet

Tips
Selasa, 29 Desember 2015 07:00 WIB
Penulis : K Dimas Priyandra


Sunroof  merupakan fitur yang mengasyikan, mobil bisa berkesan lega, karena ada tambahan cahaya masuk ke dalam kabin, lantas pemandangan makin asyik karena bisa melihat langit, bahkan udara segar bisa bertambah, jika atap kaca ini dibuka. Tampilan mobil makin keren? Tentu saja!

Walau dirancang bisa 'bertahan hidup' seumur mobilnya, sunroof tetap perlu mendapat perawatan. Apalagi setelah mendengar tak sedikit orang yang mengeluh karena sunroof bermasalah, setelah dipakai beberapa tahun. Sudahlah biaya perbaikannya mahal, saat musim hujan dengan sunroof bermasalah, tentu bikin pusing kepala.

Karena itu Dicka Wijaya dari gerai Bravecuttop di wilayah Bintaro, Tangsel akan memberikan beberapa tips untuk memelihara sunroof.

BACA JUGA

Jika kita membuka sunroof biasanya kita tidak sadar akan debu, pasir bahkan krikil yang menempel pada rel sunroof. Jika dibiarkan, pasir akan menumpuk dan mengganggu jalur pembuangan air, sehingga drainase akan terhambat. Lama-lama rel akan berkarat dan akan memicu terjadinya kebocoran. 

2. Hindari terjemur matahari

Biasakan memarkir mobil ditempat teduh, agar karet sunroof tak cepat getas karena kerap terjemur.  Jaga kekenyalannya karet dengan silicone spray semprotkan pada karet-karet agar tetap bisa berfungsi dengan sempurna, baik dalam meredam bunyi maupun kebocoran air.

3. Perhatikan rel

Karena sering digunakan atau sudah termakan usia, rel pada sunroof kemungkinan tak lancar bergerak. Lumasi dengan gemuk cair yang disemprot, atau bersihkan kerak dan karat dengan cairan penetran agar rel kembali lancar bergerak. 

4. 'Olahraga' Sunroof 

Seperti halnya mesin mobil yang rusak jika tak dipakai, sunroof juga akan rusak jika tidak pernah digunakan. 'Olahragakan' sunroof dengan membuka-tutupnya minimal 3 minggu sekali.

5. Segera keringkan setelah tersiram air

Setelah tersiram air, baik terkena hujan atau setelah dicuci, segera keringkan sunroof, terutama di bagian relnya, agar tidak berkarat. Pada kaca sunroof juga harus langsung dikeringkan, agar tidak tertinggal water spot (sering disebut jamur kaca), yang sangat mengganggu penampilannya. 

“Sebenarnya merawat sunroof ini gampang sekali, kok. Asal kita peduli dan tidak malas untuk merawatnya, dijamin umur sunroof bakal sangat panjang," tutup Dicka


Tags Terkait :
Tips Sunroof
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait

Tips
Tips Merawat Sunroof

5 bulan yang lalu


Tips
Tips Merawat Sunroof Mobil Anda

1 tahun yang lalu


Tips
Cara Hilangkan Jamur Kaca Murah Meriah

1 tahun yang lalu


Tips
Kebiasaan ini Bisa Jadi Pemicu Munculnya Jamur pada Kaca Mobil

1 tahun yang lalu


Tips
Sunroof Ternyata Butuh Perawatan, Begini Caranya

1 tahun yang lalu


Tips
Jangan Hanya Digunakan Untuk Selfie, Begini Cara Merawat Sunroof

3 tahun yang lalu


Tips
Tips Merawat Sunroof

4 tahun yang lalu


Tips
Mobil Anda Dilengkapi Sunroof? Ini Tipsnya Supaya Awet

6 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Aletra Resmi Debut Di Indonesia, Bawa MPV EV Setara BYD M6

1 jam yang lalu


Mobil Listrik
Zeekr Resmi Meluncur Di Indonesia, Bawa Kedua Model Ini

2 jam yang lalu


Bus
Transjakarta Resmi Buka Sekolah Khusus Pramudi Bus

4 jam yang lalu


Berita
Tahun 2024 Penuh Tantangan Bagi Industri Otomotif, Pabrikan Tetap Optimis

6 jam yang lalu


Pikap
Chang li, Pikap ‘Terkecil’ Di Dunia Sudah Mengaspal Di Indonesia

7 jam yang lalu