Beranda Mobility Pikap

Daihatsu Gran Max Malaysia Sudah Pakai Mesin Euro 4

Pikap
Selasa, 23 Maret 2021 12:00 WIB
Penulis : Ilham Pratama
Pikap - Daihatsu Gran Max Malaysia Sudah Pakai Mesin Euro 4


Di Malaysia, kendaraan penumpang Daihatsu memang dijual dengan brand Perodua. Namun tidak dengan kendaraan niaganya, termasuk Gran Max.

Dan pada bulan Maret ini, Daihatsu Malaysia merilis versi terbaru dari Gran Max. Bukan facelift seperti yang dilakukan di Jepang, melainkan hanya mengganti spek mesin dari Euro 2 ke Euro 4.

Mesin barunya bertipe 2NR-VE, 1.500 cc seperti yang diandalkan oleh Avanza hingga Terios. 'Jantung' tersebut menggantikan mesin 3SZ-VE yang digunakan sebelumnya. Mesin 2NR-VE bertenaga 97 dk dan torsi 134 Nm. Hanya ada transmisi manual 5-speed dan opsi otomatik 4-speed untuk versi panel van.

BACA JUGA

Untuk keselamatan, ABS, VSC, Emergency Signal System (ESS), dual airbag, dan sensor mundur merupakan perlengkapan standar di seluruh perangkat.

Gran Max pikap memiliki kapasitas muat maksimum 800 kg, sedangkan van 750 kg. Dek pikap memiliki panjang 2.480 mm dan tinggi dinding 360 mm, dengan 20 kait tali untuk mengamankan kargo.

Panjang ruang kargo van panel adalah 2.075 mm, dan jarak lantai yang rendah sebesar 620 mm ditambah pintu belakang yang terbuka lebar akan mempermudah pemuatan. Kedua sisinya memiliki pintu geser 815 mm.

Di Malaysia, mobil buatan Indonesia itu dibanderok mulai Rp 255 jutaan untuk versi terendah, Gran Max pikap.


Tags Terkait :
Daihatsu Gran Max Gran Max Daihatsu Malaysia
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Inilah 3 Model Yang Paling Banyak Diekspor Dari Pabrik Daihatsu, Salah Satunya Gran Max

1 tahun yang lalu


Berita
Daihatsu Luncurkan Terios Facelift Pekan Ini? Simak Bocorannya

1 tahun yang lalu


Berita
Daihatsu Konfirmasi 4 Model Gagal Tes Tabrak, Ini Dia Unit Yang Dimaksud

1 tahun yang lalu


Berita
5 Keunggulan Daihatsu Ayla 2023 Yang Meluncur Besok

2 tahun yang lalu


Berita
Intip Bocoran Spesifikasi Sedan Daihatsu Yang Segera Dijual di Indonesia

2 tahun yang lalu


Berita
Gran Max Malaysia Lebih Canggih Dan Nyaman. Apa Kabar Dengan Versi Indonesia?

2 tahun yang lalu


Berita
Bocoran Tambahan Spesifikasi Daihatsu Sirion Terbaru

2 tahun yang lalu


Berita
Daihatsu Dress Up e-Challenge 2021 Pecah, Partisipan Hingga Negara Malaysia

3 tahun yang lalu


Terkini

Bus
Transjakarta Siap Diperluas Hingga Transjabodetabek

1 jam yang lalu


Bus
Jelang Puncak Musim Lebaran Hino Bikin Pelatihan Cegah Laka

2 jam yang lalu

Bus
Pemprov Jakarta Akan Tambah Bus Mudik Gratis 2025, Lihat Syaratnya

1 hari yang lalu


Bus
Mudik Gratis Provinsi Jatim Laris Manis, Cari Tahu Informasinya Di Sini

1 hari yang lalu


Bus
Demi Keselamatan, Jangan Coba-Coba Mudik Menggunakan Travel Ilegal

1 hari yang lalu