Menu


Terhubung Bersama Kami

OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Bustruck.id. All rights reserved.
BerandaMobilityPikap

Toyota Hilux Recall di Australia, Ternyata Cuma Ini Yang Diganti

Di Australia pemegang merek Toyota di sana melakukan recall pada model Toyota Hilux pekan ini.
Pikap
Minggu, 22 November 2020 11:00 WIB
Penulis : Ilham Pratama


Recall atau penarikan kembali menjadi salah satu bentuk tanggung jawab pabrikan pada konsumennya. Tak peduli pergantian hal kecil atau besar, ini sudah sepatutnya dilakukan.

Seperti yang terjadi di Australia di mana pemegang merek Toyota di sana melakukan recall pada model Toyota Hilux pekan ini. Bukan masalah besar jika kejadiaannya di Indonesia, tapi di sana akan berbeda.

Lalu komponen apa yang diganti? Ternyata hanya bagian labelnya saja! Yup, bagian label Hilux yang menempel dianggap tak sesuai dengan dimensi besaran di Australia. Hal ini dianggap sebagai kelalaian cek saat proses stamping lokal di pelabuhan.

Ada 15 unit Hilux 2020 yang mendapat perbaikan label ini. Penjualannya sekitar 1 Juni hingga 4 Agustus. Pemilik mobil akan dihubungi pihak Toyota dan bisa mendapat perbaikan secara gratis.

BACA JUGA

Estimasi waktu pengerjaan sekitar 30 menit tergantung pada jadwal di dealer tersebut. Sehingga konsumen dianjurkan untuk menghubungi dealer terlebih dulu untuk kepastian slot pengerjaannya.

Sebagai catatan, di Australia terdapat lima varian Hilux yang ditawarkan. Diantaranya WorkMate, SR, SR5, Rogue dan Rugged X. Tiper tersebut terbagi dalam beberapa tipe bodi, mulai single cabin, extra single cab, double cabin dan pick-up extra. Harga jualnya mulai Rp 290 jutaan hingga Rp 740 juta di versi tertinggi Rugged X.


Tags Terkait :
Toyota Hilux Hilux Toyota Recall Toyota Hilux Recall Hilux
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Pikap
Toyota Rangga Angkot Kapan Resmi Mengaspal Di Indonesia? Ini Jawaban Pihak Toyota

Bulan Oktober 2024 lalu, PT Toyota-Astra Motor (TAM) sempat memperkenalkan versi angkot, atau transportasi angkutan penumpang dalam kota di Jakarta.

8 bulan yang lalu


Pikap
Inilah Prototype Toyota Hilux Rangga Berbodi 'Angkot'

Toyota Hilux Rangga yang dikembangkan dengan platform IMV atau Innovative Multipurpose Vehicle dapat dikonversikan pada berbagai fungsi, termasuk angkot.

1 tahun yang lalu


Berita
Hilux Generasi IX Terdaftar Masuk Indonesia. Akankah Diluncurkan Di IIMS 2026?

Hilux Gen IX akan mengusung mesin diesel 2800 cc

1 hari yang lalu

Berita
Wujud Kepedulian, Toyota Bangun Toilet Umum Di Desa Sasak Ende

Sebagai bagian dari pilar lingkungan CSR Toyota, para jurnalis peserta Eco Journey & GR Trackday diajak PT Toyota-Astra Motor (TAM) untuk ikut merehabilitasi toilet umum di Desa Wisata Sasak Ende.

1 hari yang lalu


Terkini


Bus
Daerah Satelit Jakarta Kesulitan Anggaran Untuk Bus Transjabodetabek

Pemerintah daerah penyangga Jakarta diharap lebih kreatif dalam menangani moda transportasi komuter.

1 hari yang lalu


Pikap
Toyota Hilux 2026, Kini Ada Varian Diesel Hybrid Dan BEV

Karakter serta identitas Hilux yang sudah tertanam selama ini diklaim lebih tinggi standarnya. Berikut bocorannya.

1 hari yang lalu

Bus
Transjakarta Tunda Kenaikan Tarif, Karena Kondisi Ekonomi Belum Kondusif

Subsidi untuk angkutan umum lebih penting dibandingkan untuk kendaraan pribadi.

1 hari yang lalu


Bus
Pasca Kecelakaan Di Semarang, PO Cahaya Trans Dibekukan

Operator harus menyusun ulang struktur bisnisnya secara menyeluruh

1 hari yang lalu

Truk
Kelas Truk Di Dakar Rally 2026 Bukan Sekadar Balapan

Medan gurun pasir jadi arena adu performa, durabilitas, sampai teknologi terbaru.

1 hari yang lalu