Menu


Terhubung Bersama Kami

OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Bustruck.id. All rights reserved.
Beranda Mobility Bus

Selain Driver: Dilarang Ada Di Ruang Kemudi!

Bus
Selasa, 9 Mei 2023 13:05 WIB
Penulis : Erie W. Adji


Kecelakaan tunggal sebuah bus pariwisata di kawasan wisata Guci, Tegal, pada akhir pekan lalu (5/5) sudah mulai terkuak yang diduga sebagai penyebab. Berdasarkan telaah langsung oleh pihak KNKT (Komite Nasional Keselamatan Transportasi) di lokasi kejadian dan juga bus didapat sejumlah temuan.

Pertama, dugaan rem tangan yang dilepas sehingga membuat bus meluncur ternyata dalam posisi terkunci. Hal ini menggugurkan desas-desus yag menyebutkan ada anak kecil yang melepas posisi terkuci dari rem tangan.

BACA JUGA

Posisi terakhir bus yang berada di jalan menurun ditambah adanya puluhan penumpang yang sudah berada di dalam bus diduga kuat memunculkan potensi energi yang medorong bus bergerak.

Penngemudi bus dan kru juga perlu lebih waspada soal kontur jalan di lokasi parkir

Hal senada soal rem tangan bus yang dalam posisi terkunci juga disampaikan oleh Kurnia Lesani Adnan, Direktur Utama PT. SAN Putra Sejahtera (PO SAN). Dihubungi langsung pekan ini (9/5), Sani, panggilan akrabnya, menyebut bahwa tuas parking brake itu ketika diaktifkan maupun ‘dilepas’ ada kuncinya.

“Hal ini tidak mudah bagi orang yang tidak tahu atau awam (dalam mengoperasikannya),” ujar Sani lagi. Namun, jika memang termasuk peranti yang tidak mudah diperasikan bukan lantas soal preventif dalam menjaga keamanan seputaran ruang kemudi dan bus itu sendiri jadi terabaikan.

Nakoda perusahaan yang didirikan tahun 1978 itu sejurus kemudian gusar dengan sejumlah tayangan yang melibatkan anak-anak kecil mania Bus yang tidak peduli aspek-aspek lain hanya demi mementingkan kegemaran mereka.

Ia mencontohkan sebuah tayangan di sebuah kanal You Tube yang memperlihatkan sejumlah anak kecil mendekati bus yang tengah berjalan keluar dari garasi. Alhasil ada satu orang anak yang nyaris tergilas bus tersebut akibat berdesakan dengan temannya.

Ketidakpedulian itu yang menyebabkan Sani menduga bahwa sejumlah tayangan yang tidak mengindahkan soal keamanan di sekitaran bus berpotensi menjadikan penggemar bus yang belum dewasa bisa tahu cara aktivasi rem tangan bus. “Sangat besar  kemungkinannya (meraka) tahu cara me-release parking brake Bus,” gusarnya.

Bak sejalan dengan kegusaran Sani, pihak PO Juragan 99 yang asal Malang juga langsung mengunggah infomasi di kanal sosial media mereka tentang larangan bagi indiividu selain kru dan pengemudi berada di seputaran ruang kemudi.

Ya, soal safety di kendaraan, termasuk kendaraan umum, merupakan hal yang perlu terus menerus digaungkan.

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
#bus #truk #busindonesia #trukindonesia #safetydriving #defensivedriving #indonesia
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Musim Lebaran: Terminal Kalideres Cuma Buat Bus AKAP Yang “Sehat”

8 bulan yang lalu


Berita
GIICOMVEC 2024: Hadir Beragam Teknologi ‘Hijau’

10 bulan yang lalu


Berita
Naik Harga, Tiket Bus AKAP Ke Jateng dan Jatim Jelang Natal

11 bulan yang lalu


Berita
Kepala Terminal Kampung Rambutan: Pemudik Jangan Terima Minuman Dari OTK

11 bulan yang lalu


Bus
Perhatikan Barang Yang Tidak Boleh Masuk Bus

11 bulan yang lalu


Berita
Bengkel Siaga Bus Dan Truk Mercedes-Benz Saat Libur Nataru 2023-2024

11 bulan yang lalu


Berita
Konsep Kantor Berjalan Ala Panasonic

11 bulan yang lalu

Bus
Maling Dalam Bis AKAP: Masih Ada

11 bulan yang lalu


Terkini

Bus
Hino Perkuat Komitmen Di Pasar Bus Wilayah Kalimantan Timur

1 hari yang lalu


Bus
Inilah Yang Membuat Neo Grantour Jadi Microbus Rasa Medium Bus

1 hari yang lalu


Bus
Selama Musim Libur Nataru Transjakarta Beroperasi Sampai Jelang Tengah Malam

1 hari yang lalu


Bus
Ramp Check Terminal Lebak Bulus Sekalian Tes Urine Awak Bus

2 hari yang lalu

Bus
Pemkab Bekasi Rilis Armada Pengumpan Biskita Trans Wibawa Mukti

2 hari yang lalu