Pabrikan bus dan truk asal Swedia, Scania meraih rekor baru pemesanan bus dari pelanggannya. Terbaru, perusahaan ini menerima pesanan pembuatan 481 unit bus berbahan bakar gas Euro 6 untuk armada bus rapid transit TransMilenio di Kota Bogota, Kolombia. Angka pesanan ini merupakan yang terbesar yang diterima Scania untuk jenis pesanan bus dari pihak ketiga. Bus berbahan bakar gas Euro 6 pesanan TransMilenio ini diklaim merupakan bus berbahan bakar gas paling senyap dan paling bersih emisi gas buangnya.
Bus yang dipesan TransMilenio terdiri dari 179 unit bus Scania K320 IA 6x/2 bertenaga 320 horse power dengan kapasitas angkut 160 penumpang, dan 302 unit bus bi-articulated (bus gandeng) Scania F340 HA 8x2 bertenaga 340 horse power dengan kapasitas angkut penumpang 250 orang. Semua bus pesanan TransMilenio ini dikaroseri oleh Busscar.
Armada TransMilenio di Koat Bogota.
Bus-bus ini selanjutnya akan menggantikan bus-bus lama TransMilenio bermesin diesel Euro 2 dan Euro 3 yang saat ini beroperasi di Bogota. Pesanan 481 unit bus terbaru ke Scania ini sebenarnya juga dalam rangka antisipasi TransMilenio terhadap pemberlakuan ketentuan standar emisi gas buang Euro 5 yang saat ini diberlakukan di Afrika Selatan.
Bus bi-articulated TransMilenio.
Dengan menggunakan bahan bakar gas, emisi gas buang bus-bus ini diklaim 20 persen lebih rendah jika dibandingkan bus bermesin diesel konvensional. Sementara, penurunan partikel diklaim 2 sampai 3 kali lebih rendah dan penurunan emisi nitrogen oxide diklaim 4 sampai 5 kali lebih rendah dari mesin diesel Euro 5.
"Kami sangat puas dengan pencapaian emisi gas buang ini yang artinya akan ada penurunan polusi udara yang cukup signifikan di Kota Bogota melalui pengoperasian bus ini," ungkap Juan Carlos Ocampo, Managing Director Scania Colombia.
TransMilenio di Kota Bogota berdiri awal tahun 1990-an dengan melayani 12 trayek di dalam kota sejauh 112 kilometer dan melayani 1,7 juta penumpang per hari. Tender peremajaan bus kota di Bogota difokuskan pada enam dari 12 trayek yang ada. Operator lain, yakni SI18 saat ini melayani 3 trayek dengan 481 unit bus Scania dan akan mulai resmi beroperasi pada pertengahan 2019.