Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Mobil Listrik

Hyundai Resmi Jadi Kendaraan Delegasi G20

Mobil listrik Hyundai tersebut akan digunakan sebagai kendaraan resmi delegasi G20 pada Pertemuan Sherpa Pertama Presidensi G20 Indonesia Tahun 2022 yang akan terselenggara di awal Desember 2021.
Mobil Listrik - Kamis, 25 November 2021 10:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) secara resmi melakukan serah terima 40 unit mobil listrik Hyundai, terdiri dari 20 unit IONIQ Electric dan 20 unit KONA Electric kepada Susiwijono Moegiarso, Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian serta disaksikan langsung oleh Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian dan Park Tae-Sung, Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia.

Mobil listrik Hyundai tersebut akan digunakan sebagai kendaraan resmi delegasi G20 pada Pertemuan Sherpa Pertama Presidensi G20 Indonesia Tahun 2022 yang akan terselenggara di awal Desember 2021 mendatang.

BACA JUGA

Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia, mengatakan, “Kami mengapresiasi Hyundai Motor atas partisipasinya untuk mendukung G20, terutama dalam pertemuan Sherpa di bulan Desember mendatang. Indonesia juga berkomitmen untuk memberikan dukungan terhadap ekosistem EV yang mana di saat bersamaan juga membantu kesuksesan target pengurangan emisi Indonesia di tahun 2030 mendatang. Kami juga mengapresiasi investasi yang dilakukan oleh Hyundai, yaitu untuk menjadikan Indonesia sebagai pusat manufaktur pertamanya di ASEAN. Indonesia mengharapkan bahwa kita bersama-sama, termasuk Indonesia dan Korea, bisa membuat perekonomian yang kuat dan berketahanan.”

Di sela-sela seremoni serah terima mobil listrik Hyundai ini, Menteri Airlangga Hartarto juga menyempatkan waktunya untuk meninjau langsung mobil listrik Hyundai, KONA Electric dan IONIQ Electric, yang akan menjadi kendaraan resmi Delegasi G20, serta melihat fasilitas pengisian daya kendaraan listrik yang tersedia di area depan Gedung Ali Wardhana, Kantor KementerianKoordinator Bidang Perekonomian RI.

Tidak hanya IONIQ Electric dan KONA Electric yang akan membantu menyukseskan sesi pertemuan antar petinggi negara Delegasi G20. Di akhir Oktober lalu, Hyundai Motor Group juga mengumumkan penunjukan Genesis Model Electrified G80 sebagai mobil resmi VIP untuk para petinggi negara peserta Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 Bali 2022 yang bertemakan ‘Recover Together, Recover Stronger’.


Tags Terkait :
Hyundai Ioniq
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Evista, Sediakan Taksi Listrik Merek Hyundai, Neta, Dan Wuling

2 minggu yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Mobil Listrik Yang Ada Di Indonesia (September 2024)

2 minggu yang lalu


Berita
Hyundai dan GM Kolaborasi Untuk Membuat Mobil Listrik, Berikut Faktanya

2 minggu yang lalu


Berita
Hyundai Ioniq 6 N 2025 Mirip Porsche 911 GT3 Sedang Diuji Coba, Berikut Bocorannya

3 minggu yang lalu


Terkini

Berita
Maxdecal Luncurkan Produk Kaca Film Baru dan Berikan Giveaway Mobil Cipung

14 jam yang lalu


Berita
IMX 2024 Resmi Dibuka, Tanda-Tanda Industri Modifikasi Indonesia Siap Go International

15 jam yang lalu


Berita
Menilik Salah Satu Cabang Dealer Toyota Di Pulau Dewata

19 jam yang lalu


Tips
Mesin Diesel Euro 4 Masih Aman Tenggak Bio Solar?

22 jam yang lalu


Teknis
Jarak Tempuh Varian All New Hyundai Kona Electric Signature, Kalah Dengan Varian Prime. Mengapa Demikian?

1 hari yang lalu