Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Komparasi

Selisih Rp 53 Juta, Inilah Perbedaan Honda City Hatchback Dengan Sedan

Komparasi
Jumat, 18 Februari 2022 14:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


PT Honda Prospect Motor telah merilis dua model City ke Indonesia sejak tahun lalu. Di awali dengan model hatchback di semester pertama, berlanjut ke varian sedan pada akhir tahun.

Nah untuk Anda yang penasaran dengan beberapa perbedaan yang ada pada kedua model, berikut kami paparkan berdasarkan spesifikasi yang ada. Honda City hatchback RS mempunyai bentuk bodi di mana bagian pintu belakang tidak terpisah dengan atap. Hal ini membuat kabin menyatu dengan ruang bagasi. Sedangkan pintu belakang City sedan terpisah dengan atap, membuatnya memiliki buntut seperti sedan pada umumnya.

BACA JUGA

Beranjak ke interior, meski mengusung desain yang sama. Namun ada perbedaan pada pemilihan warna kabin.

Lantaran Honda City hatchback RS lebih sporty, banyak bagian dari interior mobil itu diberikan aksen merah, seperti pada speedometer, kenob AC, jahitan-jahitan berwarna merah, serta di bagian jok depannya.

Sementara untuk Honda City sedan, bagian-bagian yang sama beda warna. Aksen-aksen yang sebelumnya berwarna merah diubah menjadi putih. Jok seluruhnya berwarna hitam, serta jahitan-jahitan pada interior mobil itu juga berwarna gelap.

Perbedaan lain ada pada baris kedua. Di versi hatchback bagian bawah kursi bisa diangkat untuk meningkatkan daya tampung barang. Honda menyebut konfigurasi itu sebagai 'Ultraseat' dan peranti ini absen di City sedan.

Sebagai gantinya, varian sedan diberikan ventilasi AC dan armrest untuk baris kedua, tambahan colokan USB di baris pertama dan ruang penyimpanan barang yang lebih luas. Honda mengklaim bahwa ruang kargo City sedan mencapai 519 liter.

Peranti keselamatan kedua mobil ini tidak berbeda. Model hatchback ataupun sedan dilengkapi dengan Vehicle Stability Assist (VSA), ABS, EBD, Hill Start Assist (HSA), 6 airbags, sensor parkir, serta kamera mundur dengan teknologi multi-angel view.

Kedua Honda City ini mengusung sumber tenaga yang sama. Jantung pacunya berupa mesin 1.500cc DOHC V-TEC naturally aspirated dengan output 121 PS dan torsi 145 Nm. Seluruh tenaga disalurkan ke roda depan melalui transmisi otomatis CVT. Namun hanya hatchback yang tersedia dengan pilihan transmisi manual 6 percepatan.

Perbedaan harga Honda City sedan dan hatchback cukup tinggi. City hatchback RS dibanderol mulai dari Rp 292 juta untuk transmisi manual dan Rp 302 juta untuk transmisi CVT. Sementara City sedan dipatok harga Rp 355 juta.


Tags Terkait :
Honda City
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait

Berita
MUF GJAW 2024 Akan Jadi Tempat Ideal Untuk Belanja Mobil Baru

1 hari yang lalu

Berita
Gaikindo Jakarta Auto Week 2024 Jadi Angin Segar, Banyak Promo Dan Diskon

1 minggu yang lalu


VIDEO: Crash Test MG 3 (ANCAP)

Crash Test | 3 minggu yang lalu


Berita
Pameran Roda Dua Terbesar di Indonesia Hadir Mulai 30 Oktober, Ini Peserta dan Harga Tiketnya

3 minggu yang lalu


Terkini

Berita
Akhirnya Mitsubishi XForce Disisipi ADAS, Harga Naik Rp 8 Juta

2 jam yang lalu


Berita
Wuling Tawarkan DP Rendah dan Garansi Komponen Seumur Hidup

2 jam yang lalu


Berita
Ini Dia Harga Resmi Dari Maxus Mifa 7 Dan Mifa 9

3 jam yang lalu


Berita
MINI Luncurkan Dua Mobil Sekaligus Di GJAW 2024

4 jam yang lalu


Berita
Subaru Jual BRZ Drift Edition Hanya 5 Unit, Harga Rp 1.09 Miliar

4 jam yang lalu