Honda Mengklaim WR-V Memiliki Tenaga Mesin Terbesar Di Kelasnya, Apa Benar?

 Aditya Widiutomo    03 November, 2022
Komparasi

Honda WR-V resmi melakukan debutnya di Indonesia. Mobil ini praktis mengisi segmen Small SUV yang sebelumnya dihuni oleh beberapa pemain seperti Raize-Rocky, Nissan Magnite, dan juga KIA Sonet.

Selain memiliki beberapa kelebihan seperti fitur dan desain yang cukup segar, Honda mengklaim bahwa WR-V ditenagai oleh mesin paling bertenaga di kelasnya. Mini SUV ini ditenagai oleh mesin yang sama dengan BR-V dan City Hatchback, yakni jantung pacu berkapasitas 1.500 cc 4 silinder i-VTEC dengan tenaga mencapai 121 PS serta torsi 145 Nm.

Lantas, benarkah ia merupakan Small SUV paling bertenaga dibandingkan para rivalnya?

Kita coba pertemukan dengan Toyota Raize dan Daihatsu Rocky untuk varian mesin 1.000 cc 3 silinder turbo. Kedua Small SUV besutan Astra ini memiliki output tenaga keseluruhan mencapai 98 PS serta torsi 140 Nm.

Sementara itu, Nissan Magnite yang memiliki konfigurasi mesin mirip dengan Raize-Rocky, yakni 1.000 cc 3 silinder turbo memiliki tenaga 100 PS serta torsi 160 Nm.

Sedangkan KIA Sonet mungkin menjadi Small SUV dengan mesin berfigur paling mirip dengan Honda WR-V. Mini SUV asal Korea Selatan ini ditenagai oleh dapur pacu berkapasitas 1.500 cc 4 silinder dengan tenaga 115 PS serta torsi 144 Nm.

Well, sebagai kesimpulan, klaim Honda bisa dikatakan cukup benar, yakni tenaga mesin yang terbesar di kelasnya. Namun untuk urusan torsi, ternyata Magnite lah yang paling unggul.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru seputar otomotif roda empat setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Bagikan

Rekomendasi Untuk Anda

BeritaSyugo Watanabe Resmi Jadi Bos Baru Honda Indonesia. Hybrid Jadi Jembatan Ke Full EV4 jam laluBeritaPilih Honda Brio RS Buat Lebaran, Tebus Saja Dengan DP Mulai Rp 40 Jutaan23 jam laluBeritaHonda HR-V Listrik Resmi Melenggang DI Thailand Dengan Mekanisme Rental1 hari laluBeritaHonda CR-V Laku 2.000-an Unit, Inilah Model Yang Paling Banyak Dibeli16 March 2024

Trending

Toyota Land Cruiser FJ Bakal Dibanderol Setara Fortuner?
Oli Milik Anak Bangsa Ini Tunjuk Artis Legenda Menjadi Brand Ambassadornya
SPY SHOT: Toyota Rush Versi Penyegaran 2024
Perusahan Mobil Asal China, GWM Buka Dealer Pertama di Indonesia
Kecelakaan Beruntun Halim Libatkan Kona Electric, Bukti Mobil Listrik Aman Terhadap Tabrakan

Berita Terbaru

BeritaSuzuki Australia Recall Jimny Lansiran 2018-2019, Bagaimana Dengan Indonesia?3 jam laluBeritaSyugo Watanabe Resmi Jadi Bos Baru Honda Indonesia. Hybrid Jadi Jembatan Ke Full EV4 jam laluBeritaCatat, Ada Tujuh Tol Fungsional Gratis Buat Mudik 20244 jam laluBeritaHSR Luncurkan Speedster, Pelek Khusus Mobil Berukuran Kecil5 jam laluBeritaDigeber Jakarta-Semarang, Segini Konsumsi BBM Toyota Agya6 jam laluBeritaKorlantas Polri: Operasi Ketupat Lancarkan Arus Mudik 20247 jam laluKomparasiKomparasi Tenaga Motor Listrik, Kapasitas Baterai, Serta Range Mercedes-EQ EQE vs BMW i58 jam laluBeritaPertamina: Kehabisan BBM Di Jalan Saat Mudik Bisa Kontak 1359 jam lalu