Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Semester Pertama 2025 Ada 9,1 Juta Unit Kendaraan EV Laris Di Seluruh Dunia

Insentif pajak dan reduksi biaya pemeliharaan serta operasional jadi pemicunya.
Berita
Sabtu, 19 Juli 2025 11:00 WIB
Penulis : Erie W. Adji
BYD Seagull versi facelift 2025, di Eropa bernama Dolphin Surf dan dinamakan Mini untuk pasar Amerika Latin. (Foto :Wikipedia)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER – Perlahan namun pasti, pertumbuhan populasi kendaraan non fosil, khususnya yang bertenaga listrik murni terus menggerus pasar kendaraan bermesin konvensional. 

Semester pertama 2025 jumlah penjualan kendaraan listrik di dunia sudah sebanyak 9,1 juta unit. Besaran itu naik 28 persen dibandingkan peiode yang sama tahun 2024.

Kenaikan penjualan tersebut mayoritas didorong oleh kehadiran jenama asal Tiongkok yang mendominasi separuh dari penjualan mobil listrik dunia. 

Pasar mobil listrik di Eropa juga banyak diklaim tumbuh secara signifikan, namun pertumbuhan yang ada di wilayah Amerika bagian Utara yang justru melemah. 

BACA JUGA

Hasil temuan dari sebuah lembaga riset Rho Motion yang bermarkas di London, Inggris, itu menyebutkan juga bahwa dominasi produk asal Cina tak bisa dihindari lagi mengingat volume dari barisan pabrikan di sana meningkat drastis. 

Catatan dari laman Rho Motion itu menunjukkan, semester pertama 2025 telah dilansir 5,5 juta unit kendaraan listrik asal Negeri Tirai Bambu itu. Naik 32 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Saat ini target penjualan mobil baru tahun ini sebanyak 32,9 juta unit.

Di wilayah Eropa, pada semester pertama 2025 sebanyak dua juta unit terjual kendaraan non fosil, tumbuh 26 persen. Sebagai gambaran komposisi pasarnya; 26 persen berspesifikasi Battery Electric Vehcle (BEV), untuk Plug-in Hybrid di besarannya 27 persen. 

Renault 4 jadi salah satu mobil listrik terlaris di Eropa (Foto : Renault)

Spanyol adalah negara di Eropa yang paling tinggi serapan pasar kendaraan non fosil, 85 persen peningkatan penjualan mobil listriknya. Jerman dan Inggris masing-masing mencatatkan porsi 40 dan 32 persen. Disusul Prancis yang porsinya di kisaran 13 persen. 

Wilayah Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko secara gabungan hanya mencatatkan porsi 3 persen di semester satu tahun ini.

Walaupun Meksiko masih menunjukkan membesarnya porsi penjualan kendaraan listrik sampai 20 persen. Di Negara Paman Sam sendiri porsinya hanya 6 persen, Kanada serapan pasarnya 23 persen. 

Untuk pasar di Amerika Serikat diperkirakan akan mengalami penurunan lagi pertumbuhan penjualan kendaraan listrik di paruh kedua tahun ini karena Pemerintahan Donald Trump sudah menggulirkan rencana kebijakan pengurangan pajak mobil non fosil yang efektif berlaku bulan September nanti. (EW)

Semakin banyaknya charging station di gedung perkantoran ikut mendorong meningkatnya penjualan EV dii Indonesia (Foto : Otodriver/Erie W. Adji)

Tags Terkait :
Mobillistrik 2025
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Xpeng Dan Leapmotor Sedang ‘Bakar Duit’ Untuk Riset Teknologi Terbaru

Demi membuat teknologi makin canggih dengan harga lebih murah.

2 bulan yang lalu


Berita
Semester Pertama 2025 Ada 9,1 Juta Unit Kendaraan EV Laris Di Seluruh Dunia

Insentif pajak dan reduksi biaya pemeliharaan serta operasional jadi pemicunya.

4 bulan yang lalu


Berita
Ini Lima Besar Mobil EV Pendatang Baru Terlaris Di Tiongkok, XPeng Salah Satunya

Setelah Xpeng, ada yang akan masuk ke pasar Indonesia lagi?

4 bulan yang lalu


Berita
Melihat Daftar 20 Mobil Listrik Terlaris di China Saat Ini

Penjualan mobil listrik begitu meningkat di China. Berikut daftar terlarisnya.

5 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Aura Nismo RS Concept, Bintang Nissan Di Tokyo Auto Salon 2026

Di tangan Nissan sebuah mobil hybrid bisa tampil dan berperforma sangat agresif.

5 jam yang lalu


Mobil Listrik
Mengenal Lebih Dekat Mazda6e Yang Akan Hadir di Indonesia

Mazda6e mulai dijajakan di Singapore, Juli 2026. Sedangkan Indonesia akan segera menyusul setelahnya. Simak spesifikasinya.

6 jam yang lalu

Bus
Transjakarta Tunda Kenaikan Tarif, Karena Kondisi Ekonomi Belum Kondusif

Subsidi untuk angkutan umum lebih penting dibandingkan untuk kendaraan pribadi.

1 hari yang lalu


Berita
Changan Intensif Siapkan Baterai Solid State Untuk EV

Peta permainan mobil listrik global semakin mengerucut demi mencari tingkat efisiensi energi maksimal dan keamanan berkendara yang optimal.

1 hari yang lalu


Berita
Produk Elektrifikasi Mendominasi Singapore Motorshow 2026

Singapore Motorshow 2026 sebagai bagian dari fondasi menuju bebas karbon 2040.

1 hari yang lalu