Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2025. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Masih Sekadar Perkenalan, Kapan Geely EX5 Resmi Dipasarkan?

Berita
Sabtu, 25 Januari 2025 11:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Geely EX5 meluncur di Indonesia. Foto: Otodriver


OTODRIVER – Geely resmi kembali ke Indonesia. Merek ini hadir dengan membawa produk satu-satu andalannya, yakni Geely EX5.

Pada Rabu 22 Januari lalu, merek asal Cina ini resmi melakukan peluncuran brand-nya di Indonesia. Namun memang untuk produk perdananya, yakni EX5 masih dalam tahap perkenalan dan masih belum ada harga jualnya.

Geely EX5 dijual semester 1 2025. Foto: otodriver 

Lantas, kapankah EX5 bakal dipasarkan di Indonesia secara resmi? Yusuf Ansori, Brand Director Geely Auto Indonesia menjelaskan bahwa pada kuartal pertama ini, EX5 bakal dipasarkan kepada publik.

BACA JUGA

Dan saat ini, konsumen sudah bisa melakukan pemesanan dari rival BYD Atto 3 ini.

“Dari saat ini juga sudah (bisa dipesan). Kan sudah ada promo (booking fee Rp 10.000),” tambahnya.

Geely EX5 ini merupakan sebuah SUV berpenggerak listrik murni. Mobil ini bakal bersaing dengan beberapa rivalnya yang telah hadir di Indonesia, seperti BYD Atto 3, Chery Omoda E5, Aion V, MG ZS EV, hingga Wuling Cloud EV.

Hingga saat ini, belum disebutkan spesifikasi penggeraknya. Namun menilik dari spesifikasi EX5 versi liar negeri, mobil ini dibekali dengan motor listrik tunggal di bagian depan dengan tenaga sebesar 214 hp serta torsi 320 Nm. Baterainya terdapat dua pilihan yakni 49,52 kWh dengan jarak tempuh 345 km dan juga 60,22 kWh dengan jarak tempuh 410 km. Penghitungan jarak tempuh ini berdasar pada standar China Light-Duty Vehicle Test Cycle (CLTC). (AW).


Tags Terkait :
Geely EX5
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Inilah Beberapa Model Baru Yang Akan Meluncur di IIMS 2025

2 hari yang lalu


First Drive
FIRST DRIVE: Geely EX5

2 hari yang lalu


Berita
Geely EX5 Andalkan Teknologi Baterai Mereka, Tahan Hingga 3.500 Siklus Pengisian

2 hari yang lalu

Berita
Baru Hadir Di Indonesia, Ternyata Geely EX5 Laku Keras Di Negara Asalnya

2 hari yang lalu


Terkini

Berita
Hyundai Ioniq 9 Bakal Segera Hadir Dan DIrakit Di Indonesia

7 jam yang lalu


Berita
Aion V Bakal Dibanderol Di Bawah Rp500 Juta dan Dirakit Di Indonesia

7 jam yang lalu


Berita
IIMS 2025 Konsisten Gelar Pameran Berkonsep Automotive dan Entertainment

9 jam yang lalu


Truk
Boleh Kok Beli Truk Isuzu Pakai Uang Logam

10 jam yang lalu


Bus
Ternyata Hal Ini Jadi Alasan Bus Dan Truk Listrik Mercedes-Benz Belum Beroperasi Di Indonesia

16 jam yang lalu