Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Mitsubishi Pajero Sport Facelift Kedua Hadir Di Thailand

Berita
Senin, 18 Maret 2024 16:05 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


OTODRIVER - Setelah beberapa kali tertangkap kamera, akhirnya Pajero Sport versi penyegaran meluncur di Thailand. Ini merupakan facelift kedua dari Pajero Sport generasi terkahir ini.

Ada beberapa ubahan yang diterapkan pada mobil ini. Seperti di bagian eksteriornya, grill mendapatkan ubahan desain serta pelek kini menggunakan desain baru dengan diameter 18 inci.

Mesin Baru 4N16

Perubahan terbesar pada Pajero Sport facelift ini justru ada di balik kap mesinnya. SUV Ladder Frame ini kini menggunakan mesin diesel baru dengan kode 4N16 yang diklaim sudah sesuai dengan standar emisi Euro 5. Mesin ini sebelumnya telah digunakan di Mitsubishi Triton.

BACA JUGA
Interior Pajero Sport facelift 2024

Sementara di bagian interiornya, ada beberapa pembaruan. Seperti instrument cluster digital dan setir yang mirip dengan milik Mitsubishi XForce. Kemudian untuk jok kini memiliki corak baru dengan perpaduan warna merah hitam untuk varian tertentu di Thailand.

Pajero Sport facelift hadir dalam 4 varian di Thailand. Tipe terendah yakni 2.4 Prime 2WD yang dipasarkan dengan harga 1,389 juta Baht atau setara dengan Rp 605 jutaan dan tipe termahalnya yakni 2.4 Elite 4WD dengan banderol harga 1,689 juta Baht atau setara dengan Rp 736 jutaan. (AW).


Tags Terkait :
Mitsubishi Pajero Sport
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Tips
Kiat-Kiat Agar Transmisi Otomatik CVT Mobil Anda Awet

5 bulan yang lalu


Tips
Penyebab Kerusakan Pada Transmisi Otomatik CVT

1 tahun yang lalu

Berita
Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Bekas Laris Di Bursa Mobkas. Ini Sebabnya.

1 tahun yang lalu


Berita
Pasaran Mitsubishi Xpander 2017 Masih Rp 200 Jutaan, Apa Saja Kehebatannya?

2 tahun yang lalu


Terkini

Truk
Korlantas Polri: Ada Berbagai Penyebab Kecelakaan Cipularang

8 jam yang lalu


Van
Nissan ‘All-new’ Interstar, Van Listrik Paling Aerodinamis?

9 jam yang lalu


Berita
Jetour Tidak Mau Buru-Buru Main EV, Ini Penjelasannya

12 jam yang lalu


Berita
BAIC Indonesia Resmikan Dealer di Surabaya, Langsung Beri Promo Besar-Besaran

13 jam yang lalu


Mobil Listrik
2024 KIA EV Day 2024: EV4 Sosok Sedan EV Yang Eksotik Digadang Hadir Tak Lama Lagi

13 jam yang lalu